Iran Sukses Kloning Domba

Jumat, 17 April 2009 – 12:19 WIB
Foto: AP
ISFAHAN - Teknologi kloning berkembang pesat di IranIlmuwan dari Royan Research Institute (RRI) mengklaim telah berhasil ''menggandakan'' seekor domba

BACA JUGA: Empat Bayi Piton Lepas di Pesawat

Keberhasilan tersebut menempatkan Iran sebagai salah satu di antara lima negara di dunia yang berhasil mengkloning domba.

Hana, anak domba hasil kloning, itu lahir di Kota Isfahani, Iran pusat, Rabu pagi waktu setempat (15/4)
''Dengan kelahiran Hana, Iran menjadi satu di antara lima negara dunia yang mengkloning domba,'' kata Kepala (RRI) Dr Mohammed Hossein Nasre Isfahani

BACA JUGA: Kolombia Bekuk Mafia Paling Keji

Dia menambahkan, pada 2006 Iran menjadi negara pertama di Timur Tengah yang berhasil mengkloning kambing
Hingga dua setengah tahun kemudian, kambing tersebut tetap sehat.

Usaha keras Negeri Para Mullah itu merupakan bagian dari target untuk menjadi bangsa paling maju di bidang riset dan teknologi di Timur Tengah pada 2025

BACA JUGA: Pilih Anjing Peliharaan Lebih Sulit daripada Pilih Menteri

Selain itu, Iran berusaha untuk menjadi negara maju di bidang medis, nuklir, dan teknologi luar angkasa

Isfahani menambahkan, riset tentang kloning domba, kambing, dan binatang lain diharapkan juga mampu dikembangkan untuk dunia medisTermasuk, kloning untuk menciptakan antibodi pembunuh penyakitTujuan utama kloning domba di RRI adalah memproduksi obat untuk terapi penderita stroke.

Program kloning Iran mendapat dukungan penuh dari pemimpin SyiahDekrit yang dikeluarkannya memperbolehkan ilmuwan mengkloning binatang, tapi melarang kloning untuk reproduksi manusiaMayoritas warga Iran atau sekitar 70 persen penduduknya adalah muslim Syiah.(cak/ami)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Presiden PBB: Pertemuan G-20 Gagal


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler