JAKARTA—Polri meningkatkan pengamanan di sejumlah lokasi di Papua pada Kamis (1/12) yang bertepatan dengan peringatan ulang tahun Organisasi Papua Merdeka (OPM)Ribuan personel polri yang dibantu TNI akan disebar di sejumlah titik yang diduga sebagai tempat berlangsungnya perayaan itu
BACA JUGA: Yunus dan Pandu Beber Kelemahan KPK
Dari informasi yang dihimpun kepolisian memang di sejumlah lokasi akan digelar ibadah bersama seperti di Jayapura, Puncak Jaya dan Paniai
‘’Khusus di Jayapura 100 orang, Puncak Jaya 100 orang dan di daerah Paniai 30 hingga 60 orang atau dua pleton,’’ ujar Kadiv Humas Polri Irjen (Pol) Saud Usman Nasution di Mabes Polri Jakarta, Rabu (30/12).
Namun demikian Polri memperingatkan jangan sampai pelaksanaan ibadah bersama ini disusupi dengan kegiatan-kegiatan berbau seperatis seperti pengibaran bendera Bintang Kejora dan sebagainya
BACA JUGA: Dakwaan Kasus Nazar Dinilai Main-main
Jika kegiatan hanya melangsungkan ibadah Polri akan mendukung secara penuh"Ibadah yang benar, mendapatkan kedamaian, pengamanan, kita kawal
BACA JUGA: Yunus Janji Berani Periksa SBY
Kibarkan (bendera Bintang Kejora) akan dipanggil, akan diproses pidana, represif (itu) langkah terakhir,’’ tambahnya.Seperti perayaan 1 Desember tahun-tahun sebelumnya sejumlah simpatisan OPM kerap nekat mengibarkan Bintang Kejora terutama di daerah perbukitanIni sebagai bentuk perlawanan terhadap pemerintah Indonesia oleh sejumlah kecil masyarakat setempat yang ingin memisahkan diri dari NKRI.
Sejak beberapa bulan terakhir tambahan personel terus didatangkan dari luar PapuaIni menyusul kondisi daerah kaya tambang tersebut terus bergejolak.terakhir beberapa hari lalu satu kompi personel Brimob didatangkan dari Polda Sulawesi Utara untuk memperkuat pengamanan(zul/jpnn)
BACA ARTIKEL LAINNYA... Kalau Terpilih, Yunus Husein Berani Panggil Presiden
Redaktur : Tim Redaksi