Jatah Golkar di Kabinet Bakal Tambah

Jumat, 23 Oktober 2009 – 19:37 WIB

JAKARTA -- Bagi-bagi jatah kursi di Kabinet Indonesia Bersatu (KIB) jilid kedua terus dilakukan Presiden Susilo Bambang Yudhoyono-Wapres BoedionoDalam waktu dekat, pemenang pilpres 2009 itu akan menunjuk jabatan wakil menteri di sejumlah kementrian yang dianggap strategis

BACA JUGA: Dilantik, Kajati Sulut Dapat Banyak PR

Salah satu kursi wakil menteri akan jatuh ke tangan Partai Golkar


Wakil Ketua DPR dari Golkar, Priyo Budi Santoso mengakui, Ketum Aburizal Bakrie sudah bertemu dengan SBY guna membicarakan jatah itu

BACA JUGA: Kerjasama Kesehatan Antar Sipil Harus Diwaspadai

Bahkan, pembicaraan sudah menyebut nama kader Golkar yang akan menjadi pembantu SBY di pemerintahan itu.

"Sudah dibicarakan di tingkat elit
Kemungkinan untuk posisi wakil menteri dari Partai Golkar itu diisi Syarif Cicip Soetardjo," ujar Priyo kepada wartawan usai shalat Jumat di gedung DPR, Senayan

BACA JUGA: Menteri Diganti, Depdagri Teruskan Revisi

Syarif di jajaran kepengurusan DPP Golkar menduduki jabatan salah satu ketuaHanya saja, Priyo belum mengathui secara persis pos wakil menteri apa yang akan diserahkan ke Golkar itu

Yang pasti, lanjutnya, SBY sudah memberikan sinyal hijau mengenai penjatahan baru itu"Mengenai di departemen apa, itu semua terserah presidenTapi dari hasil pembicaraan arahnya ke departemen yang penting," ujar Priyo.

Ditanya mengenai jabatan rangkap menteri dari Golkar yang juga pengurus DPP partai, Priyo menjelaskan, hingga saat ini belum ada aturan yang tegas bahwa seorang menteri tidak boleh merangkap sebagai pengurus partaiDan jika ada aturan yang menyebutkan bahwa pengurus partai yang menjadi menteri harus menanggalkan jabatannya di DPP, Priyo mengatakan, partainya siap mematuhi"Partai akan melepaskan mereka," katanya(sam/JPNN)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Mer-C Ingatkan Endang


Redaktur : Soetomo

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler