Jerman Takut Hadapi Permainan Kasar Brasil

Senin, 07 Juli 2014 – 16:01 WIB

jpnn.com - SAO PAULO - Absennya bomber Brasil, Neymar ternyata tak membuat Jerman jemawa ketika kedua tim berjibaku di babak semifinal Piala Dunia 2014 mendatang. Tim Panser, julukan Jerman ternyata tetap ketakutan menghadapi Brasil.

Salah satu yang menjadi perhatian besar Jerman ialah permainan kasar yang diterapkan Tim Samba, julukan Brasil. Hal itu sudah terlihat ketika Brasil bentrok kontra Kolombia pada babak perempat final lalu.

BACA JUGA: Di Maria Absen, Aguero Comeback

Saat itu, Brasil melakukan 31 pelanggaran, sedangkan Kolombia hanya 23 fouls. Menurut gelandang Jerman, Bastian Schweinsteiger jumlah pelanggaran Brasil dianggap melewati batas.

"Pesepakbola Brasil bukan hanya seorang seniman sepakbola. Tekel keras juga menjadi bagian permainan mereka. Kami harus berhati-hati," terang Schweinsteiger di laman Bild, Senin (7/7).

BACA JUGA: Jadi Pahlawan Belanda, Krul Ogah Ubah Gaya

Asisten pelatih Jerman, Hansi Flick juga mengamini Schweinsteiger. Menurut Flick, Brasil akan melakukan segala cara untuk mengamankan satu tiket ke partai pemungkas.

"Brasil adalah tim yang luar biasa. Mereka bisa bermain di atas batas yang diijinkan. Mereka juga bisa melakukan apapun jika dibutuhkan," tegas Flick. (jos/jpnn)

BACA JUGA: Jelang Lawan Belanda, Argentina Dapat Angin Segar

BACA ARTIKEL LAINNYA... Louis van Gaal Selamat Berkat Jimat


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler