Anggota Komisi III DPR dari FPDIP, Gayus T Lumbuun menilai Jimly sebagai figur itu patut dan cocok untuk memimpin MA
BACA JUGA: Pakai Nomor Urut, Haryono Gantikan Jimly
"Karena sekarang ini MA membutuhkan pemimpin muda yang jujur, tegas dan berani seperti JimmlyMenurutnya, MA harus dibenahi secara tuntas karena keadaannya sudah mirip gua hantu yang sangat menakutkan
BACA JUGA: DPD Minta UU Susduk Tak Langgar UUD 1945
Wakil Ketua BK DPR itu megatakan, saat ini MA sudah dikuasai sekelompok elit pimpinan yang bekerjasama dengan calo-calo perkara."Mereka lakukan rekayasa sehingga keputusannya sering bertentangan dengan rasa keadilan masyarakat
BACA JUGA: Agung Usul RUU Pornografi Segera Disahkan
Mereka memilih ketemu di lapangan golf karena di hotel atau tempat-tempat tertentu sudah tidak aman lagi,'' kata Gayus.Ditambahkannya, peran pengawasan internal di MA tidak berjalan karena pimpinannya juga menjadi bagian dari kelompok elit yang membentuk jaringan dengan para calo perkara.
Tentang saran agar Jimly masuk ke MA juga disampaikan Wakil Ketua Komisi III Azis SyamsuddinPolitisi Fraksi Partai Golkar ini mengatakan, Jimly sudah memenuhi syarat formal sebagai calon Ketua MA.
Namun demikian Aziz tetap menyesalkan keputusan Jimly mundur dari MK, "Memang sangat disayangkan, tapi mau bagaimana lagi itu sudah keputusan dan pilihan diaTetapi Jimly sudah memenuhi syarat formal sebagai calon ketua MA," ulas Azis Syamsuddin.(ara/JPNN)
BACA ARTIKEL LAINNYA... Bea Cukai Antisipasi Dampak Krisis AS
Redaktur : Tim Redaksi