jpnn.com - JAKARTA - Ketua Dewan Masjid Indonesia (DMI) Jusuf Kalla membantah kabar yang menyebutkan organisasi yang dipimpinnnya itu memberi dukungan kepada pasangan calon presiden (capres) dan calon wakil presiden (cawapres) Prabowo Subianto-Hatta Rajasa. Cawapres pendamping Joko Widodo ini menegaskan, DMI dilarang untuk berpolitik praktis.
"Bohong itu, ngawur itu. Nggak ada itu, nggak boleh ngawur itu. Yang ngomong itu, ngawur itu," ujar JK kepada wartawan di Asrama Haji Pondok Gede, Jakarta Timur, Jumat (30/5).
BACA JUGA: Anas Disebut Terima Mobil Harrier Dari Adhi Karya
Sebelumnya beredar kabar bahwa DMI Jawa Barat secara organisasi mendukung pasangan Prabowo-Hatta dalam Pilpres 2014. Hal itu diutarakan politisi Partai Gerindra dari daerah pemilihan Jawa Barat, Sodik Mudjahid.
JK memastikan, DMI secara organisasi tidak mendukung satu calon pun. Bahkan, DMI tidak memberi dukungan kepada dirinya.
BACA JUGA: Biaya Perjalanan Ibadah Haji Turun 8,2 Persen
"Kepada saya pun tidak ada dukungan," tegasnya. (dil/jpnn)
BACA JUGA: Timses Masih Malas Sampaikan Visi Misi Capres ke Anak Muda
BACA ARTIKEL LAINNYA... Kejagung Tunggu Saat yang Tepat untuk Tahan Udar
Redaktur : Tim Redaksi