Kafe Es Krim Pertama di Dunia

Jumat, 25 Februari 2011 – 15:12 WIB
JAKARTA - Mencicipi lezatnya es krim dengan puluhan rasa komplit, kini bisa dinikmati di satu tempatTepatnya yaitu di Magnum Cafe Mal, Grand Indonesia

BACA JUGA: 2010, Freeport Setor Rp 17 Triliun

Kafe es krim itu bahka diklaim merupakan yang pertama di dunia.

Kreasi stik es krim hanya ada di kafe yang sengaja disaji khusus dengan mendatangkan chef dari Italia itu
"Sejak sebulan lalu persiapan cafe dilakukan

BACA JUGA: Coca-Cola Amatil Inves USD 500 Juta

Ini merupakan tren baru yang bisa dinikmati pecinta es krim," kata Senior Brand Manager Magnum Meila Putri Handayani.

Kelezatan coklat Belgia, kata Meila pula, mulai populer sejak 180 tahun lalu
Barulah pada 1912, coklat populer diciptakan Jean Neuhaus yang menghasilkan beragam variasi yang dikenal dengan Couverteur dan lapisan yang dingin disebut praline

BACA JUGA: Laba Naik karena Sales Melonjak

Isinya kopi, kacang hastel dan coklat kental.

Selain itu, bila mengunjungi kafe itu, khalayak dapat melihat langsung proses menyajikan menu es krimDi mana biji kakao digiling, dicampur dengan gula dan lemak coklatLalu, dihaluskan dengan cara diaduk-aduk"Coklat yang tidak dibekukan memiliki aroma lebih tajam," ucap Aldo Volpi, sang chef di Magnum Cafe pula.

Dua puluh tahun menekuni chef es krim, pria asal Italia itu terlihat piawai membuat ramuan coklatIa dengan telaten menjamu para pembeli yang ingin menentukan pilihan rasaMenu mulai dari appetizer, main course, hingga dessert dan mocktail.

Sementara, aneka pilihan minuman juga bisa dicicipi di tempat ituDi antaranya yang bernama Summer Tango dan Magnum Shake, serta masih banyak lagi"Menu-menu (itu) dibuat dan hanya dapat ditemukan di Magnum Cafe," jelasnya(yer/ito/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Proyek Terhenti, Wika Potensial Rugi


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler