Kantor Abu Tours Akhirnya Disegel

Rabu, 18 April 2018 – 23:12 WIB
Kantor Abu Tours di Pekanbaru, Riau, disegel Polda Riau. Foto: dokumen JPNN

jpnn.com, RIAU - Polda Riau menyegel kantor biro perjalanan umrah PT Amanah Bersama Ummat (Abu) Tours di Jalan Harapan Raya, Pekanbaru.

Penyegelan itu merupakan tindak lanjut dugaan penipuan dan penggelapan dana jamaah umrah yang ditangani Polda Sulawesi Selatan (Sulsel).

BACA JUGA: Pengawasan Lemah Picu Banyak Travel Umrah Nakal

"Hari ini kami pasang police line di kantor yang pernah dipakai Abu Tours," kata Kepala Subdirektorat II Ditreskrimsus Polda Riau AKBP Jhon Ginting.

Sejauh ini, terang Jhon, Polda Riau memang sebatas melakukan penyegelan.

BACA JUGA: Polda Riau Segel Kantor Abu Tours di Pekanbaru

Untuk penggeledahan dan penyitaan aset, pihaknya masih menunggu koordinasi dengan Polda Sulsel. Jika nanti diminta untuk penyitaan, Polda Riau siap melakukan.

"Kasus ini ditangani Polda Sulsel. Jadi, kalau Polda Sulsel meminta bantuan kami untuk penggeledahan, kami geledah yang di dalam kantor. Aset-asetnya masih berada di dalam," ujarnya.

BACA JUGA: Ombudsman Temukan Malaadministrasi soal PPIU Penipu

Sementara itu, jumlah korban Abu Tours di Riau terdata 131 orang. Itu diketahui dari pengakuan para saksi. Menurut Jhon, sudah ada 13 saksi yang diperiksa.

Sembilan di antaranya adalah korban dan empat lagi karyawan Abu Tours.

Nanti, kata Jhon, seluruh berkas keterangan saksi juga dikirim ke Polda Sulsel sebagai bagian dari penyidikan mereka.

Jhon menambahkan, 131 jamaah umrah yang menjadi korban Abu Tours seharusnya berangkat pada Januari, Februari, dan Maret 2018.

Namun, hingga kini mereka belum diberangkatkan. "Jamaah terakhir yang diberangkatkan Abu Tours pada Desember 2017 silam," ucap Jhon. (dal/c9/fat/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Ada 381 Calon Jemaah Umrah di Yogya Merasa Tertipu Abu Tours


Redaktur & Reporter : Natalia

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler