Kapolda Jatim: Dengan Sinergi Insyallah Bisa

Senin, 07 September 2015 – 23:01 WIB
FOTO: FAJAR.CO.ID

jpnn.com - JAKARTA – Inspektur Jenderal Anton Setiadji resmi dilantik Kepala Kepolisian Jenderal Badrodin Haiti sebagai Kepala Polda Jawa Timur.

Jebolan Akademi Kepolisian 1983 atau seangkatan dengan Wakil Kapolri Komjen Budi Gunawan ini sebelumnya menjabat Kapolda Sulawesi Selatan dan Barat (Sulselbar) sejak 1 September 2014 lalu.

BACA JUGA: Rumor Larangan Sholat Idul Adha di Tolikara Menyeruak, Ini Tanggapan Mendagri

Anton mengaku akan kembali mempelajari sejumlah permasalahan yang ada di Jatim. Hal ini dilakukan untuk bisa mencari tahu akar masalah dan menuntaskan permasalahan tersebut.

“Insya Allah satu dua hari nanti saya akan pelajari permasalahan di sana,” ujar Anton usai dilantik, Senin (7/9).

BACA JUGA: Menteri Siti: Tak Ada Tebang Pilih,

Saat ini, Anton mengaku masih belum mengetahui detail berbagai persoalan dan tantangan yang ada di Jatim. Namun, bagi Anton bertugas di Jatim merupakan sebuah tantangan tersendiri. Sama halnya seperti di Sulselbar.

Meski demikian, ia tak menganggap bertugas di Jatim lebih berat dari Sulselbar. Dia pun resep tersendiri supaya semua permasalahan dapat dituntaskan. "Mudah, kalau dengan sinergi insyaallah kita akan bisa," kata mantan Kepala Divisi Hukum Polri ini.

Bagi Anton, tidak semua program selama menjadi Kapolda Sulselbar bisa diaplikasikan di Jatim.

BACA JUGA: Setelah Mandra, Satu Lagi Tersangka Kasus Korupsi TVRI Bakal Disidang

Sebab, kata Anton, karakteristik budaya, masyarakat, geografis dan lainnya tentu berbeda-beda. Karenanya, mantan Kapolda Kepulauan Bangka Belitung ini akan mempelajari semuanya.

“Jadi, saya akan mempelajari lagi. Apalagi saya orang Jatim ya,” ujar mantan Dirlantas Polda Bali ini.

Seperti diketahui, Anton lahir di Malang, Jawa Timur, 2 Januari 1959 atau berusia 56 tahun.  Anton sebelumnya pernah mengemban sejumlah jabatan penting jajaran Polda Jatim. Antara lain Kepala Bagian Lantas Kabag Lantas Polwil Kediri, Kapolres Ngawi, Polwil Madiun, Kapolres Banyuwangi Polwil Besuki.(boy/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Kepala BNPB Baru Belum Bisa Bocorkan Terobosan


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler