Kecelakaan Kerja di KMP Sembilang jadi Peringatan untuk Pemerintah

Rabu, 31 Juli 2019 – 23:40 WIB
Direktur Eksekutif CCIPP/LSP-AKN, Tobamas Sonjaya. Foto : Ist

jpnn.com, JAKARTA - Peristiwa terbakarnya Kapal Roro KMP Sembilang saat tengah diperbaiki di dermaga perusahaan galangan kapal PT KMS, Kabupaten Karimun, Kepulauan Riau, mendapat perhatian serius dari berbagai pihak.

Salah satunya, Direktur Eksekutif CCIPP/LSP-AKN, Tobamas Sonjaya, yang meminta agar peristiwa tersebut menjadi perhatian khusus.

BACA JUGA: Pekerja Tambang Tewas Tertimpa Batu

Terutama perhatian dari para profesional profesi di bidang blasting dan coatings di Indonesia.

"Berkenaan dengan keselamatan kerja, semua peraturan keselamatan kerja yang telah ditetapkan oleh perusahaan dan pemerintah harus dipatuhi," kata Tobamas kepada wartawan di Jakarta, Rabu (31/7).

BACA JUGA: Fatur Rahman Tewas, Bella Ikhlas

BACA JUGA : Top! Vanda & Martha Jadi Putri Papua Pertama Penerbang Garuda

Dia mengingatkan, peraturan soal keselamatan harus ditaati demi keselamatan semua pihak. "Bekerjalah dengan aman, agar selamat."

BACA JUGA: Fatur Rahman Meninggal Dunia dalam Kondisi Memilukan, Kami Ikut Berbelasungkawa

Tak hanya itu dia juga mengingatkan kepada profesional profesi bidang blasting dan painting/ coatings di Indonesia agar menaati prosedur yang telah ditetapkan perusahaan.

"Perhatikan produk cat sesuai material safety data sheet (msds) dalam penempatan dan limbah cat sesuai prosedur di perusahaan dan pemerintah. Tetap utamakan keselamatan dalam bekerja," kata dia.

BACA JUGA : FPI Belum Punya SKT Lagi, Novel Bamukmin Curigai Pemerintah

Sebelumnya, KMP Sembilang terbakar saat tengah diperbaiki di dermaga perusahaan galangan kapal PT KMS, Kabupaten Karimun, Kepulauan Riau, Rabu (31/7). Dalam peristiwa tersebut, tiga orang meninggal.

Dua korban meninggal di lokasi kejadian, dan hingga kini belum dapat dievakuasi, sehingga namanya belum bisa diketahui.

Sedang seorang korban lainnya yaitu Surja meninggal saat perawatan di rumah sakit. (flo/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Kapal Nelayan Terbakar, Dua Orang Tewas, Satu Hilang


Redaktur & Reporter : Natalia

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler