Kejar Laba, Pertamina Lego Patra Jasa

Jumat, 08 Oktober 2010 – 02:20 WIB

JAKARTA -  PT Pertamina (Persero) akhirnya melego salah satu asetnya PT Patra JasaKeputusan ini ditempuh Pertamina guna menutup kekurangan target laba bersih yang dipatok pemeritah ke perusahaan itu sebesar Rp 16,2 triliun

BACA JUGA: Toyota Kebanjiran Demand



Sebelumnya perusahaan minyak di bawah kepemimpinan Karen Aguatiawan itu telah mengusulkan penurunan target laba dari sebelumnya sekitar Rp 20 triliun menjadi Rp 13,3 triliun
Tapi sayang, permintaan itu belum dikabulkan pemeritah, hingga akhirnya dari kajian Kementerian BUMN target laba menjadi 16,2 triliun

BACA JUGA: IHSG Tembus Lagi Level Psikologis

”Tujuan penjualan Patra Jasa itu untuk menambah pemasukan Pertamina,” kata Menteri Negara BUMN Mustafa Abubakar di Jakarta, Kamis (7/10)


Menurut dia, rencana tersebut telah direstui pemerintah sebagai pemegang saham pengendali

BACA JUGA: PLN Hapus Batas Tarif

Di samping itu, Pertamina juga diharapkan menggenjot liftingnya guna mengejar laba bersihnya

Pertamina menjual 66,67 persen saham di PT Patra Jasa dengan harga dasar Rp 2,377 triliunPenjualan saham dilakukan melalui private placement kepada investor strategisDengan sistem harga dasar, maka investor strategis yang berminat harus menawar di atas Rp 2,377 triliun.

Kriteria calon investor adalah perusahaan nasional atau asingNamun, kepemilikan pihak asing dibatasi maksimal 51 persen saham Patra JasaJadwal penjualan saham Patra Jasa adalah administrasi dan pendaftaran pada 8-26 Oktober 2010, uji tuntas 13 Oktober sampai 1 Nopember 2010, dan penawaran dan penyelesaian transaksi 3 November sampai 16 Desember 2010.

Sebagai pendukung proses divestasi, perusahaan pelat merah itu telah menunjuk PT Perusahaan Pengelola Aset (PPA) sebagai pengelola aset Patra JasaPatra Jasa yang didirikan pada 17 Juli 1975 merupakan anak perusahaan Pertamina yang bergerak di bidang perhotelan, penyewaan ruang kantor, dan penyewaan rumah.

Pertamina memiliki 99,98 persen atau 54.872 saham Patra Jasa dan PT Patra Niaga, anak usaha Pertamina lainnya, menguasai 0,02 persen atau 10 saham sisanyaPatra Jasa mengoperasikan tujuh hotel yang berlokasi di Jakarta, Bandung, Cirebon, Semarang, Bali, Parapat, dan Anyer

Perusahaan juga mengoperasikan gedung perkantoran, Patra Office Tower di Jalan Gatot Subroto Jakarta, penyewaan rumah Patra Residential yang terdiri dari 132 rumah dan kavling di Kuningan, Jakarta Selatan, dan ruang perkantoran di Menara Sudirman, Jakarta(lum)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Jepang Minta Perpanjangan Inalum


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler