Kekaguman Miss Green Tourism Indonesia 2014 Atas Benteng Van den Bosch

Kamis, 11 Juni 2015 – 08:33 WIB
Bupati Ngawi Budi ”Kanang” Sulistyono sempat mengajak Miss Green Tourism Indonesia 2014 Yolanda Viyanditya Remetwa dan Putri Pariwisata 2014 Syarifah Fajri Maulidiyah berkunjung ke Benteng Pendem. Foto Asta Yanuar/Radar Lawu/JPNN.com

jpnn.com - JPNN.com NGAWI – Kabupaten Ngawi, Jawa Timur memang pantas menjadi kota tujuan wisata. Salah satu yang menjadi andalan tentu Benteng Van den Bosch.

Hal itu diungkapkan Miss Green Tourism Indonesia 2014 Yolanda Viyanditya Remetwa saat mengunjungi benteng yang terletak di Kelurahan Pelem tersebut Sabtu lalu (6/6).

BACA JUGA: Mencapai Ujung Barat Indonesia Sabang Lewat Samudera Hindia

Bersama Putri Pariwisata 2014 Syarifah Fajri Maulidiyah, mereka sempat diajak Bupati Ngawi Budi ”Kanang” Sulistyono berkunjung ke lokasi.

”Mengagumkan. Benteng Van den Bosch ini bagus sekali,” tegas Yolanda kepada Jawa Pos Radar Lawu.

BACA JUGA: Wow, Pementas Reog Ponorogo Beraksi di Atas Motor

Perempuan asal Malang itu tak menyangka pula Bumi Orek-Orek –sebutan Ngawi–menyimpan pesona wisata yang bagus.

Sebelumnya Yolanda beranggapan bahwa Ngawi Batik Fashion 2015 digelar di kawasan hutan. Sebab, saat mengunjungi kerabatnya di Solo, di kanan dan kiri sepanjang perjalanan mayoritas kawasan hutan.

BACA JUGA: Menikmati Pegunungan, Bukit, Keramahan, dan Ninja Negeri Sakura

Namun, semua itu ternyata salah. Ngawi punya keunggulan dan keunikan.

”Cocok untuk tempat tinggal lho. Suasana Ngawi tenang dan damai. Apalagi, orang Ngawi ramah-ramah, seperti slogan Ngawi Ramah mungkin ya,” ujarnya.

Sementara itu, Putri Pariwisata 2014 Syarifah Fajri Maulidiyah mengaku terkesan saat berkunjung ke Ngawi. Selain keramahan warga, dia melihat banyak potensi wisata yang bisa dikembangkan pemkab setempat.

Syarifah mendapat banyak informasi saat gala dinner bersama bupati dan sekretaris daerah (Sekda) Ngawi di Rumah Teh di kompleks Alun-alun Merdeka.

Selain itu, Syarifah berkesempatan mengunjungi langsung Benteng Pendem.

”Kata Pak Sekda, teh china yang terkenal nikmat itu asalnya dari Indonesia, bahkan adanya di Ngawi,” ujar perempuan asal Pontianak tersebut.

Sementara itu, fotografer Jawa Pos Radar Lawu Asta Yanuar menyabet penghargaan juara I lomba foto ”Ngawi Ramah”. Karya berjudul Bersih Itu Cantik dengan lokasi jepret di kompleks Benteng Pendem tersebut berhasil menyisihkan ratusan karya fotografer dari dalam maupun luar Ngawi. (odi/ota/c9/ano)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Sejarah Dinamakannya Masjid Kemayoran di Surabaya


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler