Kementerian ESDM Kembangkan Migas Daerah

Rabu, 27 Januari 2010 – 20:59 WIB
Menteri ESDM Darwin Saleh. Foto: Agus Srimudin/JPNN.
JAKARTA - Menteri Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM), Darwin Saleh, mengemukakan bahwa Presiden Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) meminta pengelolaan minyak dan gas (migas) di tanah air perlu dikembangkanPasca 100 hari masa kerja Kabinet Indonesia Bersatu (KIB) Jilid II nantinya, pengembangan migas akan merambah daerah-daerah, dalam arti melihat potensi di berbagai daerah.

"Presiden sudah memberi arahan agar peluang-peluang pengembangan migas di daerah perlu terus dikembangkan

BACA JUGA: Masyarakat Adat jadi Penjaga Hutan

Salah satu cara yang dilakukan ialah (dengan) melihat unggulan migas di masing-masing daerah," kata Darwin, usai menerima tim MMGE (Masyarakat Minyak, Gas dan Energi) Sumsel, di kantor Kementerian ESDM, Jl MH Thamrin, Jakarta Pusat, Rabu (27/1).

Selain gas, lanjut Darwin, Presiden juga meminta dilakukannya pengembangan pengelolaan batubara
Sumber energi yang melimpah itu menjadi perhatian serius oleh pemerintah

BACA JUGA: AJI Kritisi Pemberitaan Kejahatan Terhadap Anak-anak

"Presiden juga minta pengelolaan batubara lebih ditingkatkan," beber Darwin.

Sebenarnya, kata Darwin pula, daerah mempunyai kesempatan emas untuk meraih peluang mengembangkan migas dan batubara
Dia mencontohkan, bahwa niat MMGE Sumsel yang datang kepadanya meminta agar migas di Sumsel sebagian bisa dikelola oleh BUMD atau perusahaan lokal, adalah bisa diterima akal

BACA JUGA: Pertemuan di Malang Inisiatif Anggodo

Asalkan katanya pula, daerah memiliki kemampuan dalam segi finansial dan sumber daya manusia (SDM).

"Kesiapan daerah sangat menentukanSaya melihat ada potensi daerah untuk mengembangkan migasKalau memang itu ada, saya kira perlu didorong, agar bersama-sama pemerintah bisa mengembangkan ke tahap lebih lanjut, hingga bernilai ekonomi yang tinggi," tuturnya(ito/gus/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... RS Dilarang Jual Darah


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler