Kepala Puskesmas Ditangkap Bawa Sabu

Temannya Diduga Buang Senpi

Sabtu, 04 September 2010 – 10:46 WIB

BATURAJA – Kepala UPTD Puskesmas Tanjung Agung, Kabupaten OKU, berinisial Feb SKM alias Kelik (34), ditangkap Tim Buser dan Unit Narkoba Polres OKUWarga Sukaraya, Kecamatan Baturaja Timur itu tertangkap tangan membawa 2 ji sabu-sabu (SS)

BACA JUGA: Meski Ramadan, Rame-rame Ngamar

Sedangkan temannya, Def (41), keburu membuang sesuatu benda yang diduga senjata api (senpi).

Operasi penyergapan itu berlansung Jumat (3/9) sekitar pukul 00.00 WIB, di sebuah jembatan di Desa Kurup, Kecamatan Lubuk Batang, OKU, dipimpin Kasat Reskrim Polres OKU AKP M Kadarislam Kasim SIk dan Kanit Narkoba Aiptu Masdar
”Tersangka menjadi target operasi (TO) karena informasinya menjadi pemakai narkotika,” kata Kadarislam.

Dijelaskan Kadarislam, pihaknya sudah dua sampai tiga hari melacak keberadaan tersangka yang informasinya akan masuk ke kota Baturaja membawa SS

BACA JUGA: Dicokok, Gasak Laptop Untuk Lebaran

Begitu dapat informasi tersangka Feb mengendarai mobilnya Toyota Vios masih profit, BG 2313 XX polisi langsung melakukan pencegatan
Belakangan diketahui mobil itu dikemudikan Def

BACA JUGA: Sakit Hati, Anak Pacar Diculik

”Waktu kita hentikan mobilnya, tersangka sempat bertanya ada apa,” terang Kadarislam.

Tapi saat tangannya hendak dipegang, lanjut Kadarislam, tersangka berontakTersangka sempat membuang sebuah bungkusan ke tanah, yang ternyata berisi paketan 2 ji SS”Untung perbuatan tersangka (Feb,red) terlihat anggota kitaNah untuk Def yang merupakan mantan sekuriti sebuah bank, juga sempat membuang benda yang masih kita cariDiduga itu senpi, sebab informasi yang kita terima salah satu tersangka membawa senpi,” beber Kadarislam.

Hanya saja, ditambahkan Kanit Narkoba Aiptu Masdar, tersangka sendiri masih bersikap bungkam kepada penyidik dan belum mau mengaku atas kepemilikan SS tersebut”Untuk sementara, tersangka masih sebagai pemakaiTapi indikasi sebagai pengedar, masih kita selidiki,” ungkap Masdar.

Selain  mengamankan tersangka Feb dan Def, dari dalam handphone (Hp) milik tersangka Feb juga didapati SMS diduga berkaitan dengan penggunakan narkoba”Selamat pagi, Mas, ke kantor Mas kalau bisaAda dana Rp300 ribu, cicip dulu yg dari PalembangDana lagi putus, Mas.” SMS itu tertanggal 3 September 2010

SMS lainnya,”Seng tenan to Mas, soale koncoku ki arep sekalian jipok 1 ji, piro regoneTrus timbangan piro, Mas.” Dikonfirmasi terkait penangkapan terhadap tersangka Feb, Kepala Dinas Kesehatan Pemkab OKU Suharmasto SKM MEpid,  mengaku belum tahu”Sampai sekarang (kemarin sore,red) saya belum menerima laporan masalah penangkapan tersebut,” singkatnya, ketika dikonfirmasi via ponselnya(26/36)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Perampok Jakarta Hijrah ke Sumbar


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler