Keren.. Badut Ini Ajarkan Baca Tulis Gratis!

Selasa, 31 Januari 2017 – 06:17 WIB
Haris Riski saat mengajarkan baca tulis pada ibu-ibu dan anak-anak. Foto: JPG/pojokpitu

jpnn.com - jpnn.com - 

Keren.. Badut Ini Ajarkan Baca Tulis Gratis!

BACA JUGA: 4 Provinsi Ini Kekurangan Guru


Upaya pemuda bernama Haris Riski untuk memberantas buta huruf patut diacungi jempol.

Pria berusia 34 tahun ini mempunyai ide kreatif yang mendidik. Yakni menciptakan Sekolah Badut untuk belajar baca dan tulis.

BACA JUGA: Menko PMK Dampingi Presiden Serahkan KIP di Boyolali

Dengan berdandan ala badut lucu, Haris rela blusukan di Jalan Pawiyatan. Dandanan tersebut dipersiapkan pribadi oleh pria yang juga Guru di SDN Bubutan IV Surabaya ini.

Perlengkapan badut dipersiapkan sendiri mulai dari baju berwarna warni, bantal untuk perut badut, sampai kacamata, topi, serta sepatu.

BACA JUGA: Target Kemenag, 2019 Seluruh UIN Berakreditasi A

Sebelum berangkat mengajar, Haris juga menyiapkan beberapa buku bacaan di tasnya.

Badut Haris tak sendiri. Ayi selalu dibawanya kemana-mana. Ayi adalah boneka tangan yang dimainkan oleh Haris untuk menarik minat anak agar belajar.

"Saya prihatin masih adanya anak buta huruf di kota sebesar ini. Termasuk ibu-ibu rumah tangga," ujarnya ketika ditemui di sela-sela persiapannya mengajar sekolah badut.

Gaya yang atraktif, dan menghibur ini rupanya efektif. Banyak di antara warga sebagian besar ibu-ibu berminat untuk belajar. Tentunya dengan mengajak anak mereka.

Haris rutin mendatangi kampung-kampung yang dianggap tingkat pendidikan masyarakatnya masih rendah.

Dia rela mengajarkan kepada warga tanpa dipungut biaya alias gratis. (win/pul/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Sampai Kapan pun Sekolah Rusak Tetap Ada


Redaktur & Reporter : Natalia

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Tag
badut  

Terpopuler