KlikDokter Hadirkan Tampilan Baru, Makin Mudah dan Nyaman

Selasa, 16 Agustus 2022 – 23:44 WIB
Peluncuran tampilan baru yang menawarkan solusi kesehatan terpercaya, mudah, dan nyaman digunakan di Hotel Sultan, Senayan, Jakarta Pusat, Selasa (16/8). Foto: Ryana Aryadita Umasugi/JPNN.com

jpnn.com, JAKARTA - Aplikasi KlikDokter hadir dengan tampilan baru yang menawarkan solusi kesehatan terpercaya, mudah, dan nyaman digunakan.

Peluncuran tampilan baru bersamaan dengan momen istimewa Hari Ulang Tahun (HUT) ke-77 Rerublik Indonesia.

BACA JUGA: BPJS Kesehatan Borong 3 Penghargaan Top Digital Awards 2021

CEO KlikDokter Hendra Tjong mengatakan tampilan baru diluncurkan untuk memfasilitasi kebutuhan masyarakat akan layanan kesehatan digital.

Terlebih saat masa pandemi, masyarakat banyak mengandalkan layanan berbasis digital.

BACA JUGA: Kemenkominfo-GNLD Meluncurkan 58 Buku Literasi Digital, Gratis 

“Hal ini turut dipengaruhi oleh perubahan kebiasaan dan gaya hidup masyarakat yang menjadikan mereka lebih memperhatikan kesehatan."

"KlikDokter memahami hal tersebut dengan turut serta bertransformasi dan berinovasi,” ucap Hendra saat acara peluncuran, pada Selasa (16/8).

BACA JUGA: Jayamas Medica Industri Gencar Produksi Alat Kesehatan Anak Bangsa

Dalam momen tersebut, KlikDokter juga meluncurkan gerakan #JagaSehatmu demi mewujudkan misi Indonesia Sehat. 

Hendra menjelaskan KlikDokter telah hadir sejak tahun 2016 dan menjadi bagian dari PT Kalbe Farma Tbk, salah satu perusahaan farmasi dan kesehatan terbesar di Asia Tenggara.

KlikDokter menjadi bagian dari ekosistem layanan kesehatan Kalbe yang makin lengkap, saling terhubung, dan terintegrasi dari hulu ke hilir untuk memberikan layanan dalam  mencapai misi Indonesia Sehat.

“Untuk itu kami mengembangkan solusi layanan kesehatan digital terpercaya, mudah digunakan, dan lebih personal melalui tiga pilar utama, yaitu edukasi kesehatan, layanan kesehatan, dan belanja sehat,” ucap dia.

Dari visi tersebut, KlikDokter hadir dengan tampilan dan logo baru yang digambarkan oleh simbol detak jantung yang melaju membentuk hati.

Layaknya detak jantung yang selalu setia hadir dalam kehidupan manusia, begitupula dengan KlikDokter yang akan selalu setia hadir untuk masyarakat dengan memberikan solusi layanan kesehatan digital yang saling terhubung dan terintegrasi.

“KlikDokter juga meluncurkan gerakan #JagaSehatmu yang ditujukan untuk mengajak masyarakat Indonesia agar selalu menjaga kesehatan demi bisa mewujudkan segala mimpinya,” tambah Hendra. (mcr4/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Jaga Kesehatan Usus dengan Mengonsumsi 5 Buah Ini, Silakan Dicoba


Redaktur : M. Rasyid Ridha
Reporter : Ryana Aryadita Umasugi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler