KNPI Kehilangan Jati Diri

Rabu, 15 Oktober 2008 – 15:55 WIB
JAKARTA - Komite Nasional Pemuda Indonesia (KNPI) di bawah kepemimpinan Hasanuddin Yusuf dinilai sudah kehilangan jati diriKarenanya, tidak heran kalau sering terjadi konflik di internal KNPI

BACA JUGA: MK Minta DPR Hadirkan Saksi Ahli Baru

Puncaknya adalah penonaktifan Hasanuddin Yusuf sebagai Ketua Umum DPP KNPI pada acara Musyawarah Permusyawaratan Pimpinan (MPP) yang digelar di Riau, beberapa waktu lalu.

Demikian dikatakan Aziz Syamsuddin yang juga Wakil Ketua Komisi III DPR RI yang belakangan disebut-sebut sebagai kandidat kuat untuk menduduki kursi Ketua Umum DPP KNPI periode mendatang
“Saya melihat konflik yang terjadi di tubuh KNPI akibat krisis kepercayaan terhadap kepemimpinan Hasanuddin Yusuf

BACA JUGA: KPK Tetapkan 9 Tersangka

Akibatnya, KNPI kehilangan jati diri
Karena KNPI dijadikan sebagai alat untuk meraih posisi tertentu,” ungkap Aziz  kepada pers di Kantor DPP Partai Golkar Jalan Anggrek Neli Murni, Slipi, Jakarta Barat, Rabu (15/10).

Memang, katanya, tidak ada larangan bagi seorang Ketua Umum DPP KNPI untuk mendirikan Partai Politik (Parpol)

BACA JUGA: Belum Ada Formasi Bagi CPNS Baru

Tapi ketika hal itu dilakukan, sama artinya ingin membuat KNPI menjadi kecil“Padahal harus disadari kalau KNPI itu heterogenJadi langkah membuat parpol itu sama saja ingin menjadikan KNPI menjadi homogenDi sinilah yang tidak disadari oleh Hasanuddin YusufAkibatnya, muncul konflik berkepanjangan yang membuat situasi di DPP KNPI menjadi tidak kondusif,” terang politisi muda Partai Golkar ini.

Maka dari itu, tandasnya, dirinya siap maju untuk merebut kursi orang nomor satu di DPP KNPI dalam rangka mengembalikan jati diri KNPI yang sempat hilang itu“Niatan saya hanya ingin mengembalikan KNPI pada posisi yang sebenarnya,” ucap Aziz.

Sementara soal peluang dirinya menjadi Ketua Umum DPP KNPI, Aziz merasa optimis mendapat dukungan“Tanpa bermaksud mendahului kehendak Tuhan, tapi saya yakin akan mendapat dukungan dari hampir lebih separuh pengurus DPD KNPI di tanah airJadi saya mohon doanya,” harap Aziz sembari tertawa lepas.(eyd)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Burhanuddin Minta Belas Kasihan


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler