Kompetisi Facebooker Sambut Obama

Jumat, 12 Februari 2010 – 22:11 WIB
JAKARTA – Menyambut kedatangan Presiden Amerika Serikat, Barack Obama, Kedutaan Besar (Kedubes) AS di Jakarta mengadakan kompetisi para Facebooker yang nge-fans berat.Ide unik ini terbuka bagi 30,000 penggemar Facebook Kedubes ASHadiah-hadiah yang ditawarkan juga cukup menarik

BACA JUGA: Pemkab Bogor Bantu Bongkar Villa Liar

Demikian, rilis yang diterima JPNN dari Kedubes AS di Jakarta.

Intinya, kompetisi ini bertujuan untuk mencari siapa penggemar utama – “Presiden” – dari halaman penggemar Kedubes AS
Selain itu, disebutkan, agenda ini juga berupaya mendorong para penggemar mempromosikan dan menyampaikan ke teman-teman kegiatan yang sedang dilakukan Kedubes AS.

Nah, untuk menjadi fans berat Obama, facebooker harus mengikuti beberapa syarat

BACA JUGA: Menhut Diminta Konsisten soal Semenanjung Kampar

Fans harus menyertakan tag status “@U.S
Embassy Jakarta, Indonesia.” Kompetisi ini dimulai pada 12 Februari sampai 12 Maret 2010.

Partisipan berkesempatan memenangkan perangkat elektronik canggih, buku tentang Amerika Serikat, dan barang berlogo Kedubes AS

BACA JUGA: KPK Minta Vila di TN Halimun Ditertibkan

Tak hanya itu, Microsoft dan Starbucks menyumbangkan hadiah untuk kompetisi ini, termasuk smart phone Samsung Omnia Pro B-7320, MS Office 2007 dan software Lifecam Cinema, serta voucher untuk minum kopi di 75 kedai Starbucks di seluruh IndonesiaWah, cukup seru bukan?

Kedubes AS Jakarta membuat halaman penggemar di Facebook, www.facebookcom/jakarta.usembassy pada Januari 2009, dan merupakan perwakilan diplomatik pertama di Indonesia yang memiliki Facebook.Halaman Facebook Kedubes AS menampilkan konten yang unik, termasuk preview program radio dan televisi yang diproduksi oleh Kedubes AS, foto-foto koleksi batik, dan video pariwisata Amerika.

Halaman penggemar ini juga secara reguler menyelenggarakan kontes-kontes khusus untuk penggemar untuk memenangkan tiket ke kegiatan dan acara budaya Amerika.

Halaman penggemar ini merupakan media yang digunakan Kedubes AS untuk pertama pertama kali mengeluarkan info mengenai kunjungan Presiden Obama di bulan Maret, beberapa jam sebelum informasi tersebut disebar secara resmi ke pers.

Kedubes AS juga memanfaatkan teknologi online lainnya agar dapat secara langsung terhubung dengan warga Indonesia, termasuk situs resmi, akun Twitter, YouTube dengan lebih dari 300 video, dan sistem pengurusan visa secara onlineUntuk informasi lebih lanjut, silakan kunjungi website Kedutaan AS di https://jakartausembassygov atau ikuti Twitter-nya di www.twittercom/usembassyjktGaul ya...?(lev/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... LVRI Bantah Jual Lahan di TN Gunung Halimun


Redaktur : Auri Jaya

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler