Konser, Rp 50 Juta untuk Prita

Senin, 21 Desember 2009 – 00:48 WIB
PARTISIPASI - Penampilan Giring, vokalis grup band Nidji, dalam Konser Koin untuk Keadilan di Jakarta, Minggu (20/12). Foto: Mustafa Ramli/Jawa Pos.

JAKARTA - Koin sumbangan untuk Prita Mulyasari menembus angka fantastisLewat Konser Koin untuk Keadilan: Cukup Satu Prita Saja, yang merupakan puncak rangkaian kegiatan Koin Keadilan untuk Prita itu, terkumpul total sumbangan sebesar Rp 825.728.550

BACA JUGA: Upaya Hambat Pansus Makin Kuat

Konser amal tersebut berlangsung di Hard Rock Cafe, EX Plaza, kawasan Jalan Thamrin, Jakarta Pusat, Minggu (20/12) kemarin.

Sumbangan senilai lebih dari Rp 800 juta itu, merupakan gabungan dari sejumlah sumbangan
Rinciannya, sumbangan berupa koin sebesar Rp 612.900, uang kertas Rp 55 juta, ditambah paket sumbangan dari berbagai daerah di Indonesia sebesar Rp 37 juta

BACA JUGA: Pansus Ingin Lindungi SBY

Sementara, mantan Menteri Perindustrian Kabinet Indonesia Bersatu I, Fahmi Idris, juga ikut menambah jumlah sumbangan dengan memberikan cek senilai Rp 102 juta
Yang terakhir, sumbangan senilai Rp 50 juta pun terkumpul dari hasil penjualan tiket konser amal tersebut, terhitung hingga pukul 20.00 WIB.

"Untuk konser amal ini, kita memang membandrol tiket masuk seharga Rp 50 ribu

BACA JUGA: SBY Ingin Selamatkan Ilmuwan

Ini hanya merupakan tanda solidaritas, karena seluruh hasil penjualan tiket langsung diserahkan kepada Prita," papar Ketua Panitia Konser Koin untuk Keadilan, Adib Hidayat.

Seluruh sumbangan tersebut langsung diberikan secara simbolis kepada Prita MulyasariPrita yang kala itu mengenakan setelan bernuansa hitam, menerima paket sumbangan simbolis itu sambil mengucap banyak terima kasih"Terima kasih kepada seluruh masyarakat Indonesia atas kepeduliannyaSemoga setelah saya, tidak ada Prita-Prita yang lain," ujar wanita berjilbab itu.

Usai menerima sumbangan sebesar itu, ibu dua anak tersebut mengaku belum memiliki rencana pastiDia ingin memfokuskan diri terlebih dahulu pada putusan Pengadilan Tinggi Banten, pada 29 Desember mendatang"Saya masih menunggu putusan hukum perdataJadi ingin fokus ke sana duluTapi, begitu semuanya selesai, sisa sumbangan akan saya sumbangkan ke yayasan sosial," paparnyaAda kemungkinan juga, tambah Prita, dia sendiri akan membentuk yayasan sosial.

Sementara itu, konser amal di Hard Rock Cafe itu sendiri berlangsung meriahKonser yang berlangsung mulai pukul 15.00 hingga 21.00 WIB tersebut diramaikan puluhan artis ibukota kenamaanAntara lain mulai dari grup Slank, Audy, Sheila on 7, GIGI, Ari Lasso, Sherina, Titi DJ, Andra & The Backbone, She, hingga Nidji, Cokelat dan masih banyak lagi.

Yang istimewa, para pendukung acara konser melakukan pertunjukan dengan sukarela demi solidaritas terhadap kasus yang menimpa PritaPihak penyedia venue acara konser, Hard Rock Cafe, juga menyediakan tempat dengan cuma-cuma"Semua yang terlibat dalam acara ini, baik pengisi acara, venue konser, maupun panitia, berpartisipasi secara sukarela dan tidak menerima bayaran sepeser pun," jelas Adib.

Adib memaparkan, konser Koin untuk Keadilan ini merupakan bentuk rasa kesetiakawanan dan pernyataan sikap untuk melawan ketidakadilan, agar tidak ada lagi kasus semacam Prita yang lainnya"Jadi, meski gugatan terhadap Prita sudah dicabut, acara seperti ini penting untuk tetap diadakan, agar jangan sampai ada Prita-Prita yang lainCukup satu Prita saja," ujar Adib yang juga menjabat sebagai Managing Editor majalah Rolling Stones Indonesia itu(ken)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Minta Rekaman, KPK Harus Izin Ketua PN


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler