Korban Bencana Jangan Diberi Raskin

Selasa, 09 November 2010 – 08:08 WIB

JAKARTA – Komisi IV DPR meminta Bulog tetap siaga mencukupi kebutuhan beras bagi para korban bencana di Wasior Provinsi Papua Barat, Mentawai Provinsi Sumatera Barat, dan kawasan Gunung Merapi di JogjakartaStok beras bagi para korban bencana juga diminta tidak diambil dari raskin melainkan dari cadangan beras nasional.

“Kami sudah menghubungi Bulog dan mereka menyatakan stok beras untuk korban bencana cukup

BACA JUGA: IRESS Sebut Menteri ESDM Perlu Diganti

Kalau kurang bisa meminta tambahan karena Bulog siaga,” kata Zaini Rahman, anggota Komisi IV dari Fraksi PPP.

Dia menjelaskan, jumlah cadangan beras nasional yang dikirimkan kepada korban bencana tergantung permintaan pemerintah daerah masing-masing
Yang jelas, beras itu tidak diambil dari raskin

BACA JUGA: Gayus Keluar Sel, Kapolri Marah

”Kualitasnya lebih baik dari raskin,” kata Zaini.

Dia melanjutkan, yang dikhawatirkan saat ini sebenarnya bukan kurangnya stok beras untuk korban bencana
Sebab Indonesia masih swasembada beras hingga Januari 2011

BACA JUGA: Sri Edi Swasono: Orang Batak Harus Tegas

Masalah yang dikhawatirkan justru stok beras nasional ke depan yang diprediksi akan terganggu dengan terjadinya bencana letusan Gunung Merapi.

”Wilayah Klaten itu dikenal sebagai sentra beras untuk Jawa TengahSetelah wilayah itu terkena abu  vulkanik, diperkirakan akan berpengaruh pada stok beras nasional di masa mendatang,” papar Zaini

Sementara itu, Wakil Ketua Komisi IV DRR RI Herman Khoeron meminta Kementerian Pertanian segera mendistribusikan varietas padi yang tahan terhadap genangan airBerdasarkan hasil kunjungan anggota komisi  ke beberapa daerah selama reses, mereka banyak menerima keluhan dari petani soal padi mereka yang tergenang air akibat hujan yang terus-menerus mengguyur.

”Kalau petani di daerah banjir tetap menanam padi yang tidak tahan terhadap genangan air, dikhawatirkan mereka akan gagal panenSehingga target produksi padi dalam negeri yang meningkat 2 persen dari tahun lalu akan melesetAkibatnya, stok beras nasional tidak aman,” kata Herman(dri)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Angka Kematian Bayi-Ibu Masih Tinggi


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler