jpnn.com, SURABAYA - Selama ini barang bukti (BB) yang disita Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) dititipkan di Rumah Penyimpanan Barang Sitaan Negara (Rupbasan) Kelas I Surabaya. Semua barang itu terawat dengan baik.
Sebab, komisi antirasuah itu ikut mengucurkan anggaran untuk perawatan.
BACA JUGA: Ditahan KPK, Fredrich Yunadi: Saya Dibumihanguskan
Kepala Rupbasan Suwanto menyatakan, selama ini anggaran pemeliharaan BB sangat minim. Akibatnya, pemeliharaan semua BB tidak bisa maksimal.
''Mayoritas dititipi Kejaksaan Negeri Surabaya dan Tanjung Perak,'' kata Suwanto.
BACA JUGA: Penasihat Hukum Novanto Sebut Ada Politik Belah Bambu
Sebanyak 20 mobil mewah merupakan titipan KPK. Lembaga tersebut sejak akhir tahun lalu menghibahkan anggaran perawatan BB.
Duit itu digunakan untuk membeli bahan bakar dan penutup mobil.
BACA JUGA: Menteri Basuki Dorong Anggota DWP Aktif Ikut Kampanye KPK
Dampaknya, BB lebih terawat dan nilai jualnya saat dilelang tidak merosot.
''Semoga instansi lain bisa melakukan hal serupa,'' paparnya. (aji/c15/eko/jpnn)
BACA ARTIKEL LAINNYA... Pejabat Pemprov Jambi Kena OTT, Zumi Zola Apresiasi KPK
Redaktur & Reporter : Natalia