KPU Jatim Siapkan Pengamanan Ekstra

Antisipasi Suasana Panas saat Penghitungan Suara

Sabtu, 08 November 2008 – 02:27 WIB
SURABAYA – Para penyelenggara Pilgub Jatim benar-benar dibuat ketir-ketir karena ketatnya perolehan suara dua kandidat yang bertarungMeski penghitungan resmi baru dilakukan 11 November, beragam antisipasi sudah dilakukan.
 
Mereka, tampaknya, tidak ingin kecolongan atas kemungkinan terjadinya suasana panas selama penghitungan nanti

BACA JUGA: UU Pilpres Ingkari Fakta Politik

Karena itu, KPU Jatim telah berancang-ancang menyiapkan pengamanan ekstra selama proses menentukan tersebut
”Sebenarnya, kami tidak berharap suasana penghitungan nanti memanas

BACA JUGA: Capres Independen Masih Punya Peluang

Tapi, jika memang seperti itu, tentu kami harus menyiapkan antisipasi,” kata anggota KPU Jatim Najib Hamid  Jumat (7/11)


Sudah ada beberapa skenario yang disiapkan KPU

BACA JUGA: Besar, Peluang MK Kabulkan Uji Materi UU Pilpres

Soal pengamanan misalnya, mereka sudah berkoordinasi dengan polisiTidak hanya itu, mereka juga memutuskan bakal menghadirkan semua pihak terkait agar menyaksikan proses penghitungan suaraSeluruh jajaran muspida juga diminta hadir dalam proses itu”Termasuk seluruh tim sukses kandidat,” katanya.

Khusus untuk tim sukses dan saksi,  KPU berharap agar mereka semua hadirTermasuk, seluruh anggota KPU kabupaten/kota”Juga semua yang terkait dengan proses penghitungan,” katanya.

Lalu, seperti apa mekanisme penghitungan suara nanti? Najib menjelaskan, KPU Jatim tidak akan banyak berperanSebab, yang dilakukan KPU hanya sebatas mengakumulasi perolehan suara masing-masing KPU kabupaten/kota

Sesuai dengan jadwal, KPU bakal menghitung suara per 11 NovemberDiperkirakan, proses ini berlangsung maksimal tiga hariMeski demikian, KPU menargetkan selesai sebelum 13 NovemberSebab, KPU segera mengadakan rekrutmen calon anggota KPU kabupaten/kota periode 2008–2013(ris/nw)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Gaya Tentara Orba, Pindah ke Parpol


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler