Lebih 353 Ribu Polisi Jaga TPS

Senin, 07 April 2014 – 14:31 WIB

jpnn.com - JAKARTA - Kepolisian RI sudah menyiapkan pengamanan agar Pemilihan Umum 9 April 2014 berjalan aman, damai dan lancar.

Kepala Polri Jenderal Sutarman menegaskan, sekitar 353 ribu lebih personel Polri ditambah 23 ribu pasukan bantuan TNI, dan 1,6 juta lebih anggota Linmas siap mengamankan TPS.

BACA JUGA: Jaga TPS, Anggota Polri tak Bersenjata

"Ada 546 ribu TPS yang perlu dijaga oleh Polri, di samping (ada juga) pemilihan di luar negeri," kata Kapolri saat konferensi pers di markasnya Senin (7/4).

Dijelaskan Sutarman, sebelumnya ada 545.803 TPS, namun ada beberapa perubahan sehingga TPS menjadi 546 ribu.

BACA JUGA: Jokowi Enggan Tanggapi Pemeriksaan Eks Kadishub DKI

"Sehingga itu juga jadi perubahan jumlah petugas pengamanan kita di TPS," ujar mantan Kepala Polda Metro Jaya ini.

Sutarman menegaskan, personel itu juga sudah dibagi penempatannya untuk berbagai jenis TPS. Menurut Sutarman, untuk TPS rawan I, ada 56.228 personel, rawan II ada 16.616, TPS khusus 3.120 dan TPS aman dijaga 469.839.

BACA JUGA: Ketua Panitia Lelang Hambalang Ngaku Tak Kenal Machfud Suroso

Bekas Kepala Bareskrim itu menambahkan, dengan kekuatan dan geopolitik yang ada di Indonesia, pihaknya siap untuk mengamankan. Menurutnya pula, 10 hari lalu sudah dilakukan pergeseran pasukan pengamanan TPS di Papua, dan daerah kepulauan.

"Saya sudah perintahkan H-1 seluruh petugas yang berjaga di TPS untuk sudah berada di TPS masing-masing," jelasnya.

Menurut mantan Kapolda Jawa Barat ini, para personel Polri itu sudah diarahkan untuk melakukan pengamanan.

"Jadi sudah tahu siapa berbuat apa, seluruhnya sudah mengetahui sehingga diharapkan masyarakat dapat menggunakan hak pilih dengan tenang," bebernya.

Pada bagian lain, Sutarman menegaskan pada beberapa daerah sudah diterjunkan pasukan tambahan. Seperti di Aceh diterjunkan 341 personel tambahan, Papua 200 personel, Nusa Tenggara Timur 100 personel, dan Polda Metro Jaya 933 personel.

Dia pun menjelaskan, kehadiran pasukan TNI adalah untuk mempertebal kekuatan Anggota Polri dalam pengamanan pemilu.

"Itu mempertebal dalam rangka tindakan polisioner," paparnya.(boy/jpnn)

 

BACA ARTIKEL LAINNYA... Adhyaksa: Hambalang Paling Tepat Dibangun Pusat Olahraga


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler