Ledakan Hebat, Apartemen Bertingkat 5 di New York Ambruk

Kamis, 13 Maret 2014 – 08:10 WIB
Petugas berusaha memadamkan kebakaran yang terjadi di apartemen bertingkat lima di New York, Amerika Serikat. Getty Images

jpnn.com - NEW YORK - Gedung bertingkat lima di kawasan Harlem Timur, kota New York, Amerika Serikat, ambruk, Rabu (12/3). Satu orang dilaporkan meninggal dan sejumlah warga lainnya luka-luka.

Seperi yang dilansir BBC, saksi mata mengatakan terjadi ledakan hebat sebelum gedung apartemen di 116th Street dan Park Avenue runtuh.

BACA JUGA: Satelit Tiongkok Dapatkan Gambar Diduga Bangkai Pesawat

"Tampaknya seperti kejadian (Twin) Tower -Menara Kembar- lagi. Semua orang terkena abu dan menutup mulut mereka," kata Mitch Abreu seorang saksi mata.

Peristiwa ini menyebabkan semua jaringan kereta menuju terminal Grand Station dihentikan karena insiden tersebut tidak jauh dari jalur kereta. Selain itu, petugas juga meminta menutup pipa gas.

BACA JUGA: Gajah Marah Luluh oleh Tangis Bayi

"Terjadi ledakan dan satu gedung ambruk," kata juru bicara kepolisian New York kepada kantor berita AFP.

Trotoar di seputar gedung di Harlem itu penuh dengan pecahan kaca dari jendela-jendela apartemen. Karena ledakan begitu kerasnya, barang-barang di toko kelontong yang terletak tak jauh dari gedung lima lantai itu ikut berjatuhan. Sementara gedung di sebelah apartemen juga rusak berat. Namun hingga kini, polisi masih menyelidiki penyebab ledakan tersebut. (awa/jpnn)

BACA JUGA: Ribuan Warga Turki Protes Kematian Demonstran

BACA ARTIKEL LAINNYA... Pengantin Mabuk Ganggu Penerbangan


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler