Lily Wahid Ajak Masyarakat Terapkan Nilai-Nilai Pancasila

Minggu, 30 September 2018 – 02:48 WIB
Lily Wahid. Foto: JPNN

jpnn.com, JAKARTA - Tokoh kebangsaan Lily Chodidjah Wahid mengatakan, Hari Kesaktian Pancasila pada 1 Oktober 2018 harus menjadi momentum mengembalikan Pancasila sebagai ideologi dan falsafah hidup.

“Kalau lima sila itu betul-betul dilaksanakan, pasti akan menjadi kekuatan hebat bagi bangsa Indonesia yang majemuk tetapi bersatu,” kata Lily di Jakarta, Sabtu (29/9).

BACA JUGA: Ancaman Pancasila Itu Ketimpangan Ekonomi dan Ketidakadilan

Cucu pendiri Nahdlatul Ulama (NU) KH Hasyim Asy’ari itu meyakini radikalisme akan terbendung jika nilai-nilai Pancasila diterapkan dalam kehidupan sehari-hari.

Menurut Lily, Pancasila sangat ideal bagi Indonesia.

BACA JUGA: Pada 17 Agustus 1966, Bung Karno bercerita…

“Kalau hari ini ada isu intoleransi, itu adalah buah gangguan dari luar yang memang ingin memecah belah bangsa kita,” imbuh Lily.

Mantan anggota DPR RI dari Fraksi PKB itu menambahkan, kondisi bangsa yang karut marut dalam beberapa waktu terakhir terjadi karena lunturnya pemahaman dan pengamalan Pancasila.

BACA JUGA: Pujian Bang Ara untuk Konsistensi Yenny Wahid

“Sebetulnya yang harus kita upayakan untuk memperbaiki keadaan hari ini adalah membangkitkan kembali persatuan Indonesia dan musyawarah mufakat,” kata Lily. (jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Habibie: Jangan Mengutak-atik Lagi Dasar Negara Indonesia


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Tag

Terpopuler