jpnn.com - JAKARTA – Pusat belanja Central Park Mal Jakarta berhasil mendapatkan penghargaan internasional, Green Era Award, untuk kategori Sustainability.
Ini merupakan penghargaan bagi perusahaan yang telah menunjukkan komitmen untuk program berkelanjutan, lingkungan hijau, dan terdepan dalam kelestarian lingkungan.
BACA JUGA: Rizieq Sampai Temui Fadli Zon dan Fahri Hamzah
Sebagai salah satu properti diakui sebagai Greenship Building, pengelola Central Park Jakarta merasa sangat bangga mendapat nominasi dan meraih penghargaan internasional ini.
“Penghargaan The Green Era Award ini menjadi bukti adanya konsistensi komitmen perusahaan dalam menerapkan konsep lingkungan hijau (Green Living),” kata Pauline Filliani, Center Director Central Park Mal dalam keterangan resminya, Jumat (28/10).
BACA JUGA: Wow! Fadli Zon Siap Gabung Aksi FPI 4 November
Pemberian penghargaan ini akan dilaksanakan di Dubai, UAE, pada November 2016 mendatang.
Diresmikan pada 9 September 2009, Central Park berhasil mendapatkan sejumlah penghargaan internasional yang bergengsi.
BACA JUGA: Habib Rizieq: Jangan Halang-halangi Kami
Pada 2011 meraih Asia Pacific Highly Commended Retail (Asia Pacific Property Awards 2011) dan National Best Retail Development (Asia Pacific Property Awards 2011).
Selanjutnya, sejumlah penghargaan lainnya juga berhasil diraih Central Park.
Pada 2012 meraih lima Star Awards untuk kategori Best Public Service Development serta dua Penghargaan Highly Commended untuk kategori Best Retail Development dan Best Mixed-Use Development untuk tingkat Asia Pacific, dalam ajang kompetisi bergengsi Asia Pacific Property Awards 2012 yang berlangsung di Kuala Lumpur - Malaysia (27/4).
Central Park juga berhasil masuk kedalam nominasi sebagai finalis dalam International Property Awards 2012 untuk ketegori Best Public Service Development.
Pada 2014 meraih Gold Category-International Star for Leadership in Quality Award 2014. Pada 2015 Central Park Mal berhasil meraih Award the Bizz 2015 di Vegas. (esy/jpnn)
BACA ARTIKEL LAINNYA... Wapres JK tak Percaya Dahlan Iskan Korupsi
Redaktur : Tim Redaksi