MA Segera Nonaktifkan Bu Hakim Tangkapan KPK

Selasa, 13 Maret 2018 – 23:59 WIB
Wahyu Widya Nurfitri. Foto: Facebook

jpnn.com, JAKARTA - Mahkamah Agung (MA) akan memberhentikan sementara hakim Pengadilan Negeri (PN) Tangerang Wahyu Widya Nurfitri yang terciduk operasi tangkap tangan (OTT) Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK), Senin (12/3). Ketua Humas MA Abdullah mengatakan, pemberhentian terhadap Nurfitri tak perlu menunggu status tersangka.

"MA konsekuen dan konsisten, siapa pun aparatur pengadilan yang terkena OTT akan diberhentikan sementara sebagai hakim," kata Abdullah, Senin (12/3).

BACA JUGA: Bu Hakim PN Tangerang Ditangkap KPK, Begini Kronologisnya

Abdullah menegaskan, jika KPK sudah menunjukkan alat bukti yang sah maka MA langsung bertindak. “Saat itu juga MA akan memberhentikan yang bersangkutan dari jabatannya baik hakim maupun panitera pengganti," ujar Abdullah.

Nantinya, kata Abdullah, pemecatan terhadap hakim dan panitera PN Tangerang akan dilakukan melalui persetujuan presiden. "Pemberhentian tetap akan dilakukan oleh Presiden," terang Abdullah.

BACA JUGA: 15 Tahun, Kekayaan Hakim Penerima Suap Itu Naik Rp 2,6 M

Lebih lanjut Abdullah mengatakan, MA bertindak tegas terhadap hakim yang terjerat kasus korupsi. Sebab, tindakan tercela itu telah mencoreng lembaga peradilan.

"MA akan terus bekerja sama dengan KPK untuk membersihkan aparat pengadilan yang menjatuhkan citra MA. OTT tersebut hasil kerja sama antara MA dan KPK menjaring target operasi," pungkasnya.(rdw/JPC)

BACA JUGA: Terima Suap Kasus Perdata, Hakim PN Tangerang Jadi Tersangka

BACA ARTIKEL LAINNYA... Fadli Zon Minta KPK dan Menkopolhukam Tanggung Jawab


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler