Majelis Kehormatan MK Gali Fakta Kasus Patrialis

Kamis, 02 Februari 2017 – 14:27 WIB
Patrialis Akbar (rompi oranye). Foto: Ricardo/JPNN.com

jpnn.com - jpnn.com -Majelis Kehormatan Mahkamah Konstitusi (MKMK) menyambangi markas Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK), Rabu (2/2) siang.

Mereka berencana memeriksa Hakim MK Patrialis Akbar, yang kini berstatus tersangka suap uji materi Undang-undang (UU) nomor 41 tahun 2014 tentang Peternakan dan Kesehatan Hewan.

BACA JUGA: Majelis Kehormatan MK Periksa Patrialis Akbar

Anggota MKMK As'ad Said Ali mengatakan, pihaknya akan menggali sejauh mana fakta kasus Patrialis. Menurut dia, saat ini baru sampai pada tahap pengumpulan bahan keterangan (pulbaket). Informasi yang dibutuhkan ini untuk keperluan persidangan etik.

"Kami tidak mau masuk ke wilayah hukum yang menjadi kewenangan KPK, tidak," kata Said di kantor KPK, Kamis (2/2).

BACA JUGA: Penyuap Patrialis Mengaku Awalnya Cuma Penasaran

Dia menambahkan, informasi yang terkait etika itu untuk menentukan apakah yang dilakukan Patrialis masuk pelanggaran berat atau lainnya. "Nah ini kami mau konfirmasi," tegasnya.

Mantan wakil kepala Badan Intelijen Negara (BIN) itu mengatakan, MKMK sudah menggelar rapat di MK kemarin (1/2).

BACA JUGA: KPK Akan Bantu MK Berbenah Pascapenangkapan Patrialis

Anggota MKMK lainnya, Bagir Manan mengatakan, sangat menghargai kewenangan KPK. Dia mengerti, ada bagian-bagian yang tidak bisa diungkapkan KPK karena terkait proses penyidikan. "Kami akan minta informasi yang kira-kira bisa dipergunakan (MKMK) untuk mengambil keputusan," katanya di kantor KPK, Kamis (2/2).

Patrialis dan koleganya, Kamaluddin disangka menerima suap dari bos impor daging Basuki Hariman dan sekretarisnya, NG Fenny.

Mereka ditangkap di lokasi terpisah dalam sebuah operasi tangkap tangan (OTT) KPK, Rabu (25/1) lalu. (boy/jpnn)

 

BACA ARTIKEL LAINNYA... Penyuap Patrialis Akbar Klaim SGD 11.300 Cuma Uang Kas


Redaktur & Reporter : Boy

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler