Mandiri Salurkan KUR Rp 7,14 Triliun, BRI Rp 45 Triliun

Jumat, 09 September 2016 – 07:37 WIB
llustrasi. Foto: JPNN

jpnn.com - JAKARTA – Penyaluran kredit usaha rakyat Bank Mandiri cukup sukses. Hingga akhir Juli lalu, Mandiri telah menyalurkan Rp 7,14 triliun kredit usaha rakyat (KUR).

Jawa Timur menjadi provinsi dengan penyerapan KUR terbesar, yaitu Rp 1,138 triliun.

BACA JUGA: Telkom Bangun Kabel Optik Menuju Eropa Barat

Wakil Direktur Utama Bank Mandiri Sulaiman A. Arianto menyatakan, penyaluran KUR hingga Juli meliputi 57,1 persen dari target penyaluran KUR sampai akhir tahun Rp 13 triliun.

”Kredit berbunga rendah itu didistribusikan kepada 179.724 debitor,” katanya kemarin (8/9). 

BACA JUGA: Yakinlah, Pemerintahan Jokowi Mampu Capai Target Pertumbuhan Ekonomi

Sektor usaha ritel mendominasi penerima KUR yang disusul usaha mikro. Selain itu, KUR Rp 3,6 miliar disalurkan kepada buruh migran Indonesia. Sejak diluncurkan pada 2007, Bank Mandiri telah menyalurkan KUR Rp 36,2 triliun.

Selain Mandiri, Bank BRI giat menyalurkan KUR di sektor pertanian. Hingga akhir Agustus lalu, BRI telah menyalurkan KUR sekitar Rp 45 triliun dari total alokasi Rp 67 triliun.

BACA JUGA: Pertamina Kebut Proses Upgrade Kilang Balikpapan

Dirut BRI Asmawi Syam menargetkan seluruh alokasi KUR BRI dapat disalurkan pada Oktober atau November mendatang. (dee/c5/noe/jos/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Subsidi Solar Dipangkas!


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler