Marissa Haque Nyalon Lagi untuk Tangsel

Senin, 26 Juli 2010 – 03:30 WIB
Marissa Haque.

MARISSA Haque tak henti beradu nasib di panggung politikSetelah gagal di Pilkada Banten, mantan artis era 80-an ini kembali mencalonkan diri di Pilkada Tangerang Selatan (Tangsel)

BACA JUGA: Ide Gamawan Bakal Mental di Senayan

Berpasangan dengan Achmad Suwandhi, Marissa mencoba peruntungan menjadi wakil walikota Tangerang Selatan, Provinsi Banten.

“Saya siap menjadi wakil walikota mendampingi Bapak Suwandhi untuk maju dalam Pemilukada di Tangerang Selatan," ujar Marissa Haque di Tangerang, Minggu (25/7/2010).

Marissa mengatakan, kesiapannya dirinya mendampingi Achmad Suwandhi adalah karena memiliki kesamaan visi dan misi serta komitmen kerja serta penggilan hati untuk melakukan perubahan dan memajukan masyarakat Tangerang Selatan.

Apalagi, lanjut Marissa, dirinya merupakan warga Tangerang Selatan asli yang sudah menetap selama 20 tahun di kawasan Bintaro, Kecamatan Pondok Aren
Kemudian, ditambah kepercayaan masyarakat kepadanya saat pemilihan Gubernur tahun 2006 silam dengan memilihnya

BACA JUGA: Bolos Enam Kali Layak Recall

Tujuh puluh persen suara saat pemilihan gubernur lalu berasal dari Tangerang Selatan.

Istri Ikang Fauwzi ini menegaskan, keputusannya mendampingi Suwandi tidak ada kaitannya dengan balas dendam kekalahannya pada Pemilukada Gubernur Banten saat berpasangan dengan Zulkiflimansyah, anggota DPR dari Partai Keadilan Sejahtera (PKS)
"Tidak ada kaitannya dengan yang dulu (Pemilukada Gubernur Banten pada 2006, Red)," tegasnya.

Selain itu, Marissa juga memiliki keinginan untuk menjadikan Tangerang Selatan sebagai basis pendidikan di Indonesia

BACA JUGA: Absen Fingerprint Tak Jamin Sidang Ramai

Karena, sejumlah pusat sekolah internasional seperti German Center, Sekolah Turki, Sekolah Jepang dan yang lainnya berada di wilayah hasil pemekaran Kabupaten Tangerang(dil)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Jika Pilkada Diulang, APBD Bengkulu Terkuras Rp 60 M


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler