Massa Tinggalkan Surya Paloh

Jumat, 03 Desember 2010 – 08:36 WIB

JAYAPURA - Pendeklarasian sekaligus pelantikan pengurus Nasional Demokrat Provinsi Papua tak semeriah yang direncanakanYa, kehadiran Ketua Umum Nasional Demokrat Surya Paloh justru ditinggalkan oleh massa maupun simpatisan yang sudah hadir di tempat pendeklarasian yaitu di Gedung Olahraga (GOR) Cenderawasih, Jayapura.

Ratusan bahkan ribuan massa terpaksa meninggalkan GOR lantara Surya Paloh sendiri datang sangat lambat

BACA JUGA: Tiga Truk Terjebak Lahar, Penambang Nekat

Bagaimana tidak, acara yang dijadwalkan siang hari, ternyata molor hingga malam hari pukul 21.00 WIT.

Dari informasi yang diperoleh Cenderawasih Pos (grup JPNN), alasan yang membuat massa pendukung Nasional Demokrat itu banyak yang pulang, lantaran mereka sudah lama menantikan kedatangan Surya Paloh sejak siang hari.

"Kami sudah capek, tunggu dari jam 12 siang, ternyata baru datang jam 8 malam
Jadi lebih baik kami pulang aja," ungkap Yermias, warga Sentani

BACA JUGA: 79 Penderita HIV/AIDS Meninggal

Hal tersebut ternyata sangat dimengerti oleh Surya Paloh.

Kepada wartawan usai melantik pengurus wilayah Nasional Demokrat Provinsi Papua, Surya Paloh langsung meminta maaf kepada pendukungnya, pasalnya bukan dirinya yang ingin lambat datang ke Papua, namun karena ada kendala teknis, dimana pesawat yang ditumpangi mengalami kerusakan.

Terkait dengan deklarasi Nasional Demokrat di Papua, Surya Paloh mengatakan, dibentuknya wadah ini, adalah untuk menghimpun orang-orang yang mampu mengabdikan dirinya baik pikiran maupun tenaganya untuk membangun Indonesia dan khusus di Papua, pasalnya sampai saat ini masyarakat Papua masih belum maju sama seperti saudara-saudaranya di daerah lain


"Jika Papua masih tetap berjalan terseok-seok, maka ini bukan salah siapa, namun salah rakyat Papua sendiri, jadi marilah bersama dengan Nasional Demokrat, kita bangun Papua ke arah yang lebih maju terutama menuju Papua Baru," ajaknya.

Sementara Ketua Wilayah Nasional Demokrat Provinsi Papua Alex Hesegem mengatakan, setelah pelantikan maka kepengurusan wilayah Papua akan membentuk wadah ormas ini sampai ke kabupaten/kota, hingga ke Distrik dan kampung di seluruh Papua

BACA JUGA: Sekeluarga Tewas Ditimbun Longsor

"Kami akan menggunakan wadah ini untuk membangun Papua ke arah yang lebih maju dan bermartabat," tukasnya(cak/fud)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Dana Reboisasi Numpuk di Kas Daerah


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler