Mata Ibunda Brigadir J Berkaca-kaca saat Menceritakan Ini di Sidang Ferdy Sambo

Selasa, 01 November 2022 – 16:56 WIB
Ayah dan ibunda Brigadir Nofriansyah Yosua Hutabarat alias Brigadir J saat bersaksi untuk terdakwa Ferdy Sambo dan Putri Candrawathi di PN Jaksel, Selasa (1/11) Foto: layar monitor PN Jaksel/Kenny Kurnia Putra/JPNN.com

jpnn.com, JAKARTA SELATAN - Orang tua Brigadir Nofriansyah Yosua Hutabarat alias Brigadir J, Samuel Hutabarat dan Rosti Simanjuntak bercerita tentang sikap anaknya di Pengadilan Negeri Jakarta Selatan atau PN Jaksel, Selasa (1/11).

Mereka bercerita saat bersaksi untuk dua terdakwa pembunuhan berencana terhadap Nofriansyah Yosua Hutabarat alias Brigadir J, Ferdy Sambo dan Putri Candrawathi.

BACA JUGA: Bertemu Orang Tua Brigadir J, Ferdy Sambo Mengucap Satu Kalimat, Lihat Tangannya

Awalnya Jaksa Penuntut Umum (JPU) menanyakan apakah Yosua sering mengirimkan uang kepada keluarga.

Samuel menjelaskan Brigadir Yosua sering memberikan uang terutama untuk sang adik yang sedang kuliah.

BACA JUGA: Duduk di Kursi Saksi, Ayahanda & Ibunda Yosua Ogah Menatap Ferdy Sambo-Putri Candrawathi

"Dia memberikan uang secara langsung kepada kami untuk memberi, istilahnya sangu atau uang jajan sama adiknya yang kuliah saat itu," kata Samuel Hutabarat.

Sementara ibunda Brigadir J, Rosti Simanjuntak menyebut anaknya memiliki perhatian luar biasa terhadap keluarga.

BACA JUGA: Jika Kamaruddin jadi Hakim, Susi ART Ferdy Sambo Dapat Rumah

"Kalau perhatian anak ini sungguh luar biasa, itulah yang tak bisa saya lupakan. Anak ini perbuatannya terpuji," kata Rosti dengan mata berkaca-kaca.

Dia menjelaskan Yosua sering memberikan uang kepada adik-adiknya layaknya seorang abang.

"Kalaupun saya ini diberikan uang yang sebatas sewajarnya. Saya tetap berusaha bertanya, ini dalam rangka apa? Dalam rangka apa ini anakku?," lanjut Rosti, terbata-bata.

Tak hanya itu, Rosti mengaku sering mengajarkan kepada Yosua untuk tidak mengejar harta dan kekayaan

"Makanya, kami tidak malu miskin walaupun di rumah dinas. Walaupun anak-anakku sudah bekerja, saya tidak pernah memaksa anak mentransfer uang kepada kami," jelasnya.

Rosti Simanjuntak menyebut akan menjadi sebuah kebanggaan baginya jika anaknya fokus bekerja dengan baik.

"Kebanggaan yang luar biasa kepada saya seorang ibu. Berarti saya enggak sia-sia mendidik anak, itu yang saya terapkan," pungkas Rosti.(mcr8/jpnn)

Jangan Sampai Ketinggalan Video Pilihan Redaksi ini:

BACA ARTIKEL LAINNYA... Banteng Muda Indonesia Angkat Bicara soal Capres-Cawapres 2024 PDIP


Redaktur : M. Fathra Nazrul Islam
Reporter : Kenny Kurnia Putra

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler