Menteri KP Baru Diminta Tak Lebay

Senin, 24 Oktober 2011 – 13:04 WIB
JAKARTA - Menteri Kelautan dan Perikanan Sharif Cicip Sutardjo diminta tidak mengobral janji ke petani dan nelayanProgram-program yang digembar-gemborkan Cicip di setiap kunjungannya ke daerah, dinilai lebay alias terlalu berlebihan.

"Saya lihat pak Cicip setiap kunjungan ke daerah selalu menjanjikan banyak hal ke rakyat

BACA JUGA: 29 Daerah Masuk Nominasi IGA 2011 dari Kemendagri

Mulai dari modernisasi kelautan perikanan hingga peningkatan kesejahteraan petani serta nelayan
Saya jadi khawatir dengan janji-janji bapak ini akan menjadi bumerang, karena KKP itu bersinggungan langsung dengan rakyat kecil," ulas Joko Ujianto, anggota Komisi IV DPR RI dalam rapat kerja dengan Menteri KP, Senin (24/10).

Politisi Demokrat ini meminta agar Cicip terlalu banyak bicara ke media, tapi hasilnya nihil

BACA JUGA: JPU Minta Hakim Tipikor Tolak Eksepsi Hakim Syarifuddin

Lantaran rakyat akan menuntut janji-janji tersebut.

"Janjikan ke rakyat yang bisa dipenuhi, jangan hanya untuk menyenangkan telinga mereka saja
Kalau programnya tidak jalan, yang disorot pemerintah juga," ujarnya.

Senada itu Sudin, politisi FPDIP ini mengatakan, Cicip banyak menjanjikan hal-hal yang sebenarnya sulit dilakukan

BACA JUGA: Pansel LPSK Jangan Asal Pilih

Mengingat minimnya anggaran KKP.

"Saya sarankan pak Cicip pelajari dulu RKKL KKP untuk 2012Di situ ada yang buas, jinakKalau sudah paham, bapak bisa mengetahui apakah program yang dijanjikan itu bisa tercapai atau tidakJangan sudah banyak umbar janji, tapi apa dana atau tidak, bapak malah tidak tahu," cetusnya(esy/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... ICW Tuding Ada Mafia Peradilan


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler