Menteri Rini Beber Alasan Tunjuk Wadirut Bank Mandiri Pimpin Pegadaian

Minggu, 03 Mei 2015 – 16:10 WIB
Menteri BUMN, Rini Soemarno. Foto: Dokumen JPNN.com

jpnn.com - JAKARTA - PT Pegadaian kini telah memiliki bos baru untuk lima tahun ke depan, yakni Riswinandi. Dia resmi terpilih menjabat sebagai direktur utama PT Pegadaian menggantikan Suwhono.

Riswinandi yang sebelumnya menjabat sebagai Wakil Direktur Utama ‎(Dirut) PT Bank Mandiri bertukar jabatan dengan Suwhono. Sebab, kini Suwhono ditempatkan di kursi komisaris di Bank Mandiri.  

BACA JUGA: Bagaimana Nasib Petral Setelah Dipindah ke PES? Ini Jawaban Menteri Rini

Menanggapi pertukaran jabatan ini, Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN) Rini Soemarno angkat bicara. Menurut Rini tidak ada yang salah pada pilihannya itu.

"Memang sudah waktunya, Suwhono kami minta untuk bantu di dewan komisaris perbankan (Bank Mandiri, Red.). Riswinandi sudah waktunya juga untuk pindah dari Mandiri," ujar Rini saat ditemui di acara Pegadaian, di Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta, Minggu (3/5).

BACA JUGA: Ini Penyebab Pertumbuhan Telkom Capai Double Digit di Kuartal I

Terlebih, kata Rini, Pegadaian berkaitan erat dengan perbankan. Dengan pertukaran ini, Rini berharap bisa saling mengisi satu sama lain, baik di Mandiri maupun di Pegadaian. Selain sudah melewati proses fit and proper test, Rini menilai Riswinandi memahami seluk beluk pembiayaan sub mikro kecil.

"Ini semua sudah lewat proses asessment dari semua yang diusulkan. Beliau kan sudah terbiasa di korporasi, lalu sekarang terjun untuk menengah ke bawah. Di korporasi itu paling utama bagaimana sistemnya dibangun ke depan. Mengenai pembiayaan sub mikro ini lebih kecil dari mikro, Riswinandi mengerti betul," puji Rini. (chi/jpnn)

BACA JUGA: Kolaps, Tiga Perusahaan Lakukan PHK Masal

BACA ARTIKEL LAINNYA... Pembiayaan 600 Ribu Rumah, BTN Gandeng 3 Ribu Pengembang


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler