jpnn.com - JAKARTA--Imam Besar Front Pembela Islam (FPI), Habib Rizieq Syihab, secara resmi menonaktifkan nomor pribadinya hari ini, Senin (14/11).
Melalui pesan singkat dari nomor pribadinya, akun Instagram dpp_fpi, dan situs habibrizieq.com, pengumuman mengenai penutupan nomor pribadi Rizieq secara berantai disiarkan sejak pagi tadi.
BACA JUGA: Didakwa Terima Sogokan, Panitera PN Jakpus Tak Ajukan Keberatan
Dalam pengumuman tersebut, Rizieq menjelaskan alasan penutupan nomor ponsel pribadinya.
Salah satu hal yang menjadi alasan Rizieq adalah makin seringnya kloning dan intersave serta penyedotan data hingga penyadapan yang dirasakan sejak dua tahun lalu.
BACA JUGA: Ada Nih Alat Pembasmi Larva Nyamuk Zika!
Sebelumnya, akun Instagram Habib Rizieq juga dinonaktifkan oleh server Instagram.
Namun beberapa hari kemudian Rizieq kembali membuat akun Instagram pribadinya dan langsung mendapatkan 20 ribu lebih followers. (mg5/JPNN)
BACA JUGA: Kapan Jokowi Temui Pendemo 4/11? Ini Jawabannya
Berikut isi penguman perihal penonaktifan nomor pribadi Habib Rizieq.
PENGUMUMAN :
Assalamu'alaikum Wr. Wb.
Semenjak saya melakukan perlawanan terhadap Pemimpin NON MUSLIM di Jakarta dua tahun lalu, saya mulai tidak nyaman dengan No HP saya.
Dan sejak enam bulan lalu, saya rasakan makin tidak nyaman, kloning dan intersave serta penyedotan data dan penyadapan mulai terasa.
Puncaknya sejak Aksi Bela Islam I yg dilanjutkan dengan Aksi Bela Islam II, semakin nyata, karena banyak orang terima berbagai pesan dari No HP saya, padahal saya tidak pernah kirim pesan kepadanya.
Karenanya, mulai saat ini No HP saya tutup, dan saya tidak bertanggung-jawab dengan segala bentuk pesan SMS dan MMS mau pun WA dan lainnya yang datang dari No HP saya tersebut.
Harap semua kawan dan rekan bisa memaklumi. Insya Allah, melalui jalur khusus, kita akan tetap bisa berkomunikasi. 'Afwan wa Syukron.
Wallaahul Musta'aan.
BACA ARTIKEL LAINNYA... KPK Bidik Kakak Hary Tanoesoedibjo
Redaktur : Tim Redaksi