jpnn.com, JAKARTA - Ketua DPR Setya Novanto memuji Persatuan Istri Anggota (PIA) DPR yang menggelar Pasar Murah dan Bazaar Ramadan Nusantara.
Kegiatan yang dipimpin Ketua Panitia Yuli Victor Laiskodat itu digelar di Nusantara II, gedung DPR, Senayan, Jakarta, 13-15 Juni 2017.
BACA JUGA: Rumah Tangga Juga Berperan Dalam Mengawasi Pangan
Bazaar ini digelar untuk menyemarakkan bulan Ramadan serta sambut Idul Fitri. Karenanya Novanto memberi apresiasi dan penghargaan yang tinggi kepada PIA. "Ibu-ibu memberi arti yang sangat besar untuk masyarakat," ujar Ketua Umum Partai Golkar itu.
Dia menilai PIA saat ini juga sudah sangat aktif turun ke daerah melakukan berbagai kegiatan. "Ini merupakan bukti bahwa Persatuan Istri Anggota DPR mempunyai kepedulian membantu masyarakat mendapatkan kebutuhan sehari-hari dengan harga terjangkau," kata Novanto saat memberikan sambutan.
BACA JUGA: Bandara Rendani Manokwari Harus Tambah Runway
Peserta bazaar itu terdiri dari pengusaha di sektor usaha mikro kecil menengah (UMKM). Menurut Novanto, UMKM berperan penting dalam menggerakkan roda perekonomian Indonesia. "Sektor ini tetap mampu bertahan dan menjalankan aktivitas ekonominya dengan baik," katanya.
Novanto kemudian membuka secara resmi bazaar dan memukul gong.(Boy/jpnn)
BACA JUGA: DPR: Bebaskan Lahan Untuk Perluasan Bandara Rendani
BACA ARTIKEL LAINNYA... Komisi XI DPR Kritik Tim Pengendali Inflasi Daerah Maluku Utara
Redaktur & Reporter : Boy