Pakai Motor Baru Mahasiswa Tewas

Jumat, 02 Mei 2014 – 10:22 WIB

jpnn.com - TABANAN - Jalur Kediri-Tanah Lot, Bali memang dikenal sebagai salah satu jalur maut. Subuh kemarin (1/5) jalur tersebut kembali memakan korban. Kecelakaan kembali menimpa I Kadek Alit Mahayogi, 19 yang berasal dari Banjar Panti, Desa Kediri, Tabanan. Tragisnya, mahasiswa ini meregang nyawa akibat terjatuh sendiri dari motor matic yang baru dibeli. 

Informasi yang diperoleh Radar Bali menyebutkan, kecelakaan itu terjadi sekitar pukul 05.00 di lingkungan Banjar Puseh, Desa Kediri. 

BACA JUGA: Rekan Kerja Honorer K2 Dimintai Keterangan

Saat itu korban tak seorang diri. Masih ada temannya yang diajak beriringan yakni Rama Vija yang membawa motor sendiri.

Saat sampai di simpang empat kantor Camat Kediri, korban tiba-tiba tancap gas meninggalkan temannya itu. Nahm sampai jarak sekitar seratus meter dari simpang empat, tiba-tiba korban kehilangan keseimbangan. Dia pun terpelanting dan jatuh.

BACA JUGA: Gunung Slamet Siaga, Puskesmas Diminta Ikut Siaga 24 Jam

Kepala Mahayogi diduga mengalami benturan dengan aspal. Dia pun akhirnya diketahui tidak bernyawa. "Murni kecelakaan tunggal," kata Kanit Laka Polres Tabanan Ipda I Made Sukiarta. (hai/gup/mas)

BACA JUGA: 38 Ribu Masker untuk Warga Lereng Gunung Slamet

BACA ARTIKEL LAINNYA... Ratusan Honorer K2 Terancam Batal jadi CPNS


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler