Pansus Batal Panggil MenPAN RB

Rabu, 26 Juli 2017 – 15:04 WIB
Asman Abnur. Foto: Humas Kemenpan

jpnn.com, JAKARTA - Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (MenPAN dan RB) Asman Abnur batal memberikan keterangan di Panitia Khusus (Pansus) Hak Angket Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK).

"Tidak jadi karena beliau ada acara," kata anggota Pansus Jhon Kennedy Aziz, Rabu (26/7).

BACA JUGA: Gerindra Persilakan Pansus Angket KPK Terus Berjalan

Dia mengatakan, pansus akan menggelar rapat sore ini untuk menentukan agenda ke depan.

Salah satunya menentukan sosok yang akan dihadirkan lagi di pansus.

BACA JUGA: Pansus Angket KPK: Kalau Salah, Silakan Lapor Polisi

"Nanti kami rapat dulu siapa-siapa saja yang akan didatangkan kembali," ujarnya.

Sebelumnya, pansus berencana meminta keterangan Asman terkait hasil audit Badan Pemeriksa Keuangan (BPK) perihal temuan soal sistem pengendalian internal di KPK. (boy/jpnn)

BACA JUGA: Miko Mengaku Dapat Fasilitas Pijit dari KPK

BACA ARTIKEL LAINNYA... Koalisi Pendukung Jokowi Kuasai Pansus Angket KPK, Ini Kata Istana


Redaktur & Reporter : Boy

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler