Sejumlah tenaga medis dan pasien yang ada di di Rumah Sakit Universitas Indonesia, (RSUI), Depok, Jawa Barat dihebohkan dengan adanya aksi bunuh diri seorang pasien, pada Kamis (3/9) siang.
Korban adalah YS, lelaki paruh baya yang merupakan pasien positif COVID-19.
BACA JUGA: Bripka Adhi Pradana Meregang Nyawa Ditusuk, Kondisinya Mengenaskan
Kasat Reskrim Polrestro Depok Kompol Wadi Sa’bani membenarkan kejadian ini. Korban ditemukan tewas usai terjatuh dari lantai 13 rumah sakit yang merupakan tempat isolasi.
“Pasien ini ditemukan tergeletak di lantai enam oleh tenaga medis. Kemudian, petugas rumah sakit melaporkan ke kami,” ujar dia ketika dikonfirmasi, Kamis.
BACA JUGA: Diduga Gelapkan Uang Sebesar Rp1,7 Miliar, Oknum Polisi DS Dilaporkan ke Polda
Aksi terjun bebas yang dilakukan korban ini membuat tenaga medis dan pasien lainnya di rumah sakit kaget. Bahkan, para pasien mendengar suara seperti benda keras terjatuh, namun ternyata adalah korban melakukan aksi bunuh diri
Lanjut kasat reskrim menerangkan, pihaknya sudah melakukan evakuasi terhadap jasad korban itu sesuai dengan protokol kesehatan dari rumah sakit.
BACA JUGA: Keluarga Mantan Kepala BPN Badung yang Bunuh Diri dengan Pistol Akhirnya Buka Suara
Dari pemeriksaan awal, diketahui YS merupakan warga Tangerang yang selama beberapa waktu ini sudah dirawat di rumah sakit karena positf COVID-19.
BACA JUGA: Remaja 13 Tahun Dalam Karung Ternyata Dihabisi Tetangganya Sendiri, Ini Motifnya
“Dia dirawat di RSUI, usianya 52 tahun dan merupakan warga Kota Tangerang,” tandas kasat reskrim.(cuy/jpnn)