Paulo Sitanggang Pilih ke Inggris

Wacana Timnas U-19 Latihan di Eropa

Selasa, 22 Oktober 2013 – 08:19 WIB
Paulo Sitanggang saat selebrasi. Foto: Charlie L/Indopos

jpnn.com - MEDAN- Persatuan Sepak Bola Seluruh Indonesia (PSSI) mewacanakan, tim nasional Indonesia U 19 menggelar pemusatan latihan di Eropa yang diproyeksikan di Spanyol atau Inggris nantinya.

Salah satu pemain timnas U 19, Paulo Oktavianus Sitanggang lebih memilih ke Inggiris.

BACA JUGA: Lorenzo Tetap Push di Akhir

PSSI melakukan ini sebagai persiapan, sebelum berlaga pada putaran final Piala Asia U 19 di Myanmar pada Oktober 2014. Program ini dilakukan untuk jangka panjang.

Di sana mereka akan mencarilawan yang sepadan supaya kualitas meningkat. Mereka di luar negeri sekitar 3 bulan. Namun, dalam pengiriman tim ke luar negeri memerlukan biaya yang cukup mahal. Untuk itu, PSSI masih mencari dana dan sponsor.

BACA JUGA: Meriam Ingin Sempurna

Saat dihubungi, salah satu pemain timnas U 19, Paulo Oktavianus Sitanggang mengaku, sangat senang jika wacana itu benar-benar menjadi nyata.

Karena dengan adanya pelatihan di Eropa itu dipastikan akan meningkatkan skill dan pengalaman bermain bola . "Ya, sangat senang kalau di panggil timnas untuk sekolah di Eropa, pastinya saya akan bermain dengan maksimal dalam pelatihan itu,"katanya, Senin (21/10).

BACA JUGA: Nyaris WO, Persiba Lolos Playoff

Saat ditanya untuk memilih berlatih ke Spanyol atau Inggris. Paulo memilih ke Inggris, karena menurutnya berlatih di sana pastinya sangat bagus dan banyak ilmu yang didapat.

Paulo merupakan pemain timnas U 19 yang berposisi di gelandang. Saat di timnas yang membawanya menjuarai Piala AFF dan menghantarkan ke putaran final AFC ini sering dimainkan oleh pelatih timnas U 19, Indra Sjafri. (ban/sam/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Demi Anak, Fans Berat City Rela Tato Logo MU


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler