Pemadaman Bergilir Akibat Defisit Daya Sudah Teratasi

Dirut PLN Segera Lapor ke Presiden SBY

Minggu, 25 Juli 2010 – 18:50 WIB

JAKARTA - PT PLN telah membereskan berbagai pemadaman bergilir yang banyak terjadi karena defisit dayaRencananya, Dirut PT PLN Dahlan Iskan akan segera melaporkan hal itu ke Presiden Susilo Bambang Yudhoyono, Selasa (27/7) lusa.

Manajer Komunikasi PLN, Agus Trimukti kepada JPNN, Minggu (25/7), menyatakan bahwa bosnya di PLN itu akan melaporkan perihal teratasinya pemadaman bergilir akibat kekurangan daya di berbagai wilayah itu dalam sebuah acara di Kantor Gubernur Nusa Tenggara Barat (NTB), Selasa  (27/7) lusa "Propinsi NTB sengaja dipilih karena daerah ini merupakan daerah terakhir yang pemadamannya teratasi menjelang tenggat waktu yang ditetapkan untuk menyelesaian pemadaman bergilir, yaitu 30 Juni 2010," ujar Agus.

Diturutkannya, Presiden SBY beserta ibu negara dan para menteri seperti Menteri Energi dan Sumber Daya Manusia (ESDM) serta Menteri BUMN, para anggota DPR dan DPD, maupun Komisaris dan Direksi PLN akan hadir dalam acara tersebut

BACA JUGA: Susno Duadji Segera Diadili

Agus menjelaskan, PLN telah mengatasai krisis listrik yang menyebabkan pemadaman bergilir selama bertahun-tahun di beberapa daerah di Indonesia


Agus mengakui bahwa pemadaman bergilir ibarat penyakit kronis yang sulit disembuhkan

BACA JUGA: Data Honorer Dimanipulasi, Pemerintah Siapkan Sanksi

Namun dengan kegigihan, PLN akhirnya dapat membebaskan Indonesia dari pemadaman bergilir.
 
Hanya saja PT PLN belum dapat 100 persen menjamin Indonesia bebas dari pemadaman bergilir
Pasalnya, PLN baru menyelesaikan persoalan pemadaman bergilir akibat defisit daya

BACA JUGA: Posisi Pejabat di Pemda Sering Tak Sesuai Kompetensi

""Yang telah diselesaikan adalah pemadaman bergilir yang disebabkan karena kekurangan dayaArtinya saat ini di seluruh Indonesia tidak ada lagi daerah yang kekurangan listrik sehingga harus dilakukan pemadamanSemua daerah listriknya cukup meski jumlahnya sangat terbatas," tandasnya.

Karena jumlahnya masih sangat terbatas, lanjut Agus, maka jika suatu saat terjadi gangguan di salah satu pembangkit besar kemungkinan pelanggan PLN masih akan mengalami pemadaman"Bisa juga jika terjadi kecelakaan, misalnya jaringan tertimpa pohon, tiang listrik tertabrak mobil atau sebab lainnya yang daat menyebabkan pemadaman lokal di sekitar daerah tersebut," tukasnya.(yud/ara/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Politisi Demokrat di Senayan Bakal Ditangkap Kejaksaan


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler