Pendukung Prabowo-Hatta Tinggalkan Sampah di Depan Gedung MK

Rabu, 06 Agustus 2014 – 13:10 WIB
Suasana di Jalan Medan Merdeka Barat, tepatnya di depan gedung Mahkamah Konstitusi (MK) usai menjadi lokasi aksi pendukung Prabowo Subianto-Hatta Rajasa. Foto: M Fathra Nazrul/JPNN.Com

jpnn.com - JAKARTA - Ribuan massa pendukung dan relawan Prabowo Subianto-Hatta Rajasa akhirnya meninggalkan Gedung Mahkamah Konstitusi (MK) setelah persidangan perdana perselisihan hasil pemilihan umum (PHPU) usai. Kelar menggelar aksi di MK, mereka bergerak menuju DPR RI.

Sayangnya, massa yang bergerak sekitar pukul 12.50 WIB meninggalkan pemandangan tak menyenangkan di Jalan Medan Merdeka Barat. Sampah berserakan di mana-mana, sehingga membuat wajah jalan protokol itu terlihat kumuh.

BACA JUGA: Segera Konsultasikan Proyek Kereta Bandara Soetta

Massa pendukung Prabowo-Hatta meninggalkan gedung MK untuk melakukan long march ke Gedung DPR RI. Mereka berniat mengawal pembentukan panitia khusus kecurangan pemilu presiden (Pansus Pilpres) yang dimotori partai-partai anggota Koalisi Merah Putih pendukung Prabowo-Hatta.

"Kita long march ke DPR. Pimpinan DPR akan terima kita soal pansus kecurangan pilpres," kata anggota Tim Pemenangan Prabowo-Hatta, Andre saat ditemui di sekitar Gedung MK, Rabu (6/8).(fat/jpnn)

BACA JUGA: Organda Tolak Pembatasan Jam Penjualan Solar Bersubsidi

BACA JUGA: Ditodong Senjata, Petugas SPBU Bintara Serahkan Semua Uang

BACA ARTIKEL LAINNYA... Hilang di Situ Cikaret, Ayah-Anak Ditemukan Tewas


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler