Peneror Berhasil Sebar Ketakutan

Rabu, 16 Maret 2011 – 20:31 WIB

JAKARTA—Polisi hingga kini belum mengetahui siapa sosok yang menamakan diri Sulaiman Azhar, pengirim tiga paket bom di Jakarta Rabu (15/3)Pasalnya nama dan alamat yang disebutkan dalam paket berisi buku tebal yang tersambung dengan bahan peledak aktif itu.

Namun demikian Polisi menyimpulkan aksi teror yang dilakukan pelaku berhasil

BACA JUGA: Gorontalo jadi Percontohan Rumah Murah

Yakni dari target menimbulkan ketakutan dan keresahan warga dari tiga bom yang dikirim terpisah itu
"Dari pemberitaan ini kan akan ditimbulkan ketakutan

BACA JUGA: 74 Twin Block Rusunawa Tidak Dihuni

Tujuannya kan seperti itu
Bagi mereka (teroris) dengan diberitakan itu sudah berhasil

BACA JUGA: Pengusaha Wajib Daftarkan Karyawan di Program Jamsostek

Jadi menyebarluaskan rasa takut,bukan target personal,’’ ujar Kabid  Penum Divhumas Polri Kombespol Boy Rafli Amar di Mabes Polri Rabu (16/3).

Boy meminta masyarakat tetap meningkatkan kewaspadaan terkait bom dengan modus baru iniYakni mengkoordinasikan dengan polri jika ada paket-paket mencurigakan yang diterima"Jadi masyarakat perlu waspadai kiriman-kiriman paket mirip-mirip seperti iniTentu harus kita waspadai orang-orang pengirim barang,’’ tambahnya.

Terkait penanganan kasus ini sebelumnya Kapolri Jenderal (pol) Timur Pradopo meminta  warga memberikan waktu dan mempercayai polisiSaat ini ujarnya, polisi sedang berupaya maksimal mengungkap pelaku bom itu.

‘’Mohon sabar karena semua sedang bekerja keras dengan melakukan penyelidikan dan penyidikan kalau sudah ada hasil pelaksanaan tersebut akan saya sampaikan ke publik,’’ ujarnya di Mabes Polri.

Seperti diberitakan sebelumnya sebuah paket bom meledak di Kantor Berita Radio 68 H yang juga kantor Jaringan Islam Liberal (JIL) Utan Kayu, Jakarta Timur, Selasa (15/3) sore sekitar pukul 16.15 WibPaket yang sedianya ditujukan untuk aktivis JIL,
Ulil Abshar Abdalla, itu meledak saat polisi mencoba menjinakkan.

Akibatnya dua polisi dan seorang petugas keamanan dilarikan ke rumah sakit akibat luka yang timbul dari ledakan ituSetelah itu sekitar pukul 20.00 Wib dihari yang sama paket bom lainnya ditemukan di Kantor Badan Narkotika Nasional (BNN), Jalan MT Haryono, Cawang, Jakarta TimurBeruntung paket peledak yang ditujukan untuk Kepala BNN Komjen (pol) Gories Mere itu berhasil dijinakkan polisi.

Di waktu yang tak jauh beda bungkusan yang sama ditemukan di kediaman Ketua Umum Pemuda Pancasila Japto S Soerjosoemarno di Ciganjur, Jakarta SelatanBeruntung  Japto yang menjadi target terbebas dari ledakan dan polisi berhasil menjinakkan bom tersebut.(zul/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Nelayan dan Petani Penggarap Disiapkan Rumah Sangat Murah


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler