BACA JUGA: Tommy Pasrah Soal Gelar Pahlawan Soeharto
"Pengalihan arus lalu lintas akan disesuaikan dengan kondisi di lapangan," kata Kadiv Humas Polda Metro Jaya Boy Kombes Rafly Amar kepada wartawan, Selasa (2/3).Seperti di depan Gedung DPR/MPR dari arah Semanggi menuju Grogol akan dialihkan ke arah TVRI dan Palmerah
Kemudian, kendaraan yang datang dari arah Harmoni (utara) dialihkan lewat Jalan Juanda karena tidak mungkin menembus massa yang berkumpul di Jalan Medan Merdeka Utara.Bertepatan dengan rapat paripurna DPR dengan jadwal mendengarkan hasil kerja Pansus Century, hari ini ribuan pengunjukrasa akan mendatangi Gedung DPR
BACA JUGA: Lima Pintu untuk Turunkan Boediono-Sri Mulyani
Selain itu, massa juga akan mendatangi Istana Negara Jakarta.Karena itu, menurut Kombes Boy, personel keamanan akan disebar ke beberapa titik
BACA JUGA: PP Reward and Punishment Didukung Jadi UU
Seperti seputaran Gedung DPR dan Istana Negara," jelasnyaKombes Boy juga menegaskan, pengamanan ketat akan dilakukan"Meski begitu, polisi tetap akan persuasif," ujarnya.Diperkirakan hari ini ribuan aktivis, baik pro dan kontra bailout Century akan menggelar aksi di jalanDari kelompok Pro akan turun sejumlah elemen pendukung SBY seperti KMNI yang dikomandoi Djali JusufSedangkan kontra bailout seperti aktivis Benteng Demokrasi Rakyat (Bendera) akan 'mengepung' Gedung DPR selama tiga hari sejak hari iniAksi mereka namakan 'Gerakan 234'(aj/jpnn)
BACA ARTIKEL LAINNYA... Suara Pesimis dari Pansus Century
Redaktur : Tim Redaksi