Persib Akhiri Paceklik Menang

Minggu, 10 April 2011 – 09:27 WIB
SELEBRASI : Cristian Gonzales saat melakukan selebrasi usai mencetak gol ke gawang Bontang FC, dalam lanjutan Liga Super Indonesia (LSI) 2010/2011, di Stadion Si Jalak Harupat, Soreang, Kabupaten Bandung, malam tadi. RAMDHANI/RADAR BANDUNG

BANDUNG-Persib Bandung akhirnya mengakhiri paceklik kemenangan di ajang Liga Super Indonesia (LSI) 2010/2011Setelah dalam empat laga sebelumnya "gigit jari", tim besutan Daniel Roekito sukses menekuk Bontang FC 3-0, di Stadion Si Jalak Harupat, Kabupaten Bandung, malam tadi.

Tiga gol Persib masing-masing dicetak Abanda Herman ('27), Cristian Gonzales ('52) dan Hilton Moreira ('78)

BACA JUGA: Saatnya Yang Muda Pimpin PSSI

Kemenangan tidak merubah posisi Persib di klasemen sementara, dengan menempati peringkat delapan dengan total pengumpulan poin 26 dari 20 laga yang telah dilakoni.

Kemenangan ini, mungkin jadi obat pelipur lara bagi Pelatih Daniel Roekito
Ia terpaksa meninggalkan Stadion, karena menerima kabar wafatnya sang Ibunda

BACA JUGA: Frustrasi, Ingin Pecat Diri Sendiri

Posisi Daniel dalam laga tersebut, langsung ditangani Robby Darwis.

Robby sendiri mengaku puas dengan kemenangan telak yang diraih timnya
Menurutnya, kunci kemenangan tidak terlepas dari efektifitas strategi 4-4-2 yang diusung dalam laga kali ini

BACA JUGA: Demi Ambisi Rekor Meksiko

"Ini perubahan pola 4-4-2, sangat membantu efektivitas pemain sehingga bermain bagus," ujar Robby.

Meskipun demikian, Robby tetap mengkritisi kinerja timnya di babak pertamaMenurutnya, organisasi permainan di babak pertama kurang berjalan maksimalPenempatan posisi dari setiap pemain, dinilainya tidak optimal"Semua pemain terlalu terpaku dengan posisi masing-masingMatsunaga tidak melapis gilang, gelandang yang lain juga kurang turun," terangnya.

Legendaris Persib era 90'an ini mengungkapkan, kemenangan yang diraih dipersembahkan untuk seluruh elemen tim termasuk para bobotoh."Ini kemenangan buat semua, buat pemain dan juga bobotoh,"lanjutnya.

Robby berharap, hasil positif bisa menjadi modal berharga bagi timnya, untuk menuai kembali kemenangan di laga selanjutnya."Kami berharap pada pertandingan berikutnya bisa meraih kemenangan juga,"tandasnya.

Sementara Pelatih Bontang FC Fachry Husaini mengaku kecewa dengan hasil iniMenurutnya pada babak pertama timnya sudah bermain bagus, namun kehilangan konsentrasi saat gol pertama Persib"Saya kecewa dengan hasil iniPadahal kami sudah dominan di babak pertamaTapi bagaimana juga pemain sudah berjuang secara maksimal," kata Fachry.

Persib mendapatkan peluang pertama melalui Eka Ramdani di menit 16, namun tendangan 'el capitano' ini masih terlalu lemah dan dapat diamankan dengan baik oleh penjaga gawang Bontang FC, Ade MochtarMeski demikian, Persib berhasil unggul lebih dahulu melalui gol sundulan Abanda Herman di menit 27, melalui umpan tarik Maman AbdurahmanHingga peluit tanda turun minum dibunyikan oleh wasit Olehadi asal Tangerang, skor 1-0 untuk keunggulan tuan rumah tidak berubah.

Memasuki babak kedua, Persib berhasil memperbesar keunggulan melalui tembakan Cristian Gonzales yang tidak dapat dibendung oleh penjaga gawang Bontang FC di menit 52Gol kedua Persib ini tercipta melalui kerjasama apik satu dua antara Miljan Radovic dan Gonzales

Atas gol ini, 'El Loco' berhasil menghentikan paceklik gol atas dirinya musim ini, karena patut diingat pemain naturalisasi ini terakhir menggetarkan jala lawan saat laga kandang menghadapi Persijap Jepara di Stadion Siliwangi pada putaran pertama laluKala itu, Persib Bandung berhasil meraup tiga poin berkat gol  semata wayang dari kaki Gonzales, melalui bola rebound di depan mulut gawang.

Terus menekan di babak kedua, Persib berhasil memperlebar angka melalui gol yang dicetak oleh Hilton Moreira di menit 78Melalui umpan terobosan Gonzales, Hilton menggiring bola tanpa kawalan lini belakang lawan dan berhasil menggetarkan jala Bontang FC, dengan sepakan kerasnyaUnggul 3-0, tidak membuat Maung Bandung mengendurkan serangannya ke lini pertahanan Bontang FCEka Ramdani cs seakan-akan tidak kehabisan tenaga, untuk terus membombardir pertahanan lawan yang mulai renggangHingga pertandingan usai, skor keunggulan 3-0 Persib atas Bontang FC tidak berubah.(ytn)
 

Data Fakta
Persib Bandung vs Bontang FC
3-0

Stadion: Si Jalak Harupat, Soreang, Kabupaten Bandung
Penonton: 25.876 orang
Wasit: Olehadi (Tangerang)
Cuaca: Cerah

Gol: Abanda Herman (27'), Cristian Gonzales (52'), Hilton Moreira (78') Persib
Kartu Kuning: Abdul Rahman (21'), Handi Hamzah (65'), Arbadin (76'), Nyeck Nyobe (81') Bontang FC; Miljan Radovic (73') Persib
Kartu Merah:

Susunan Pemain:

Persib: Cecep Supriatna (pg), Maman Abdurahman, Abanda Herman, Gilang Angga Kusuma/Wildansyah (77'), Isnan Ali (b), Eka Ramdani, Miljan Radovic, Matsunaga Shohei/Jejen Zainal Abidin (87'), Hilton Moreira (t), Airlangga Sucipto/Rahmat Afandi (69'), Cristian Gonzales (d)
Formasi: 4-4-2
Pelatih: Daniel Roekito

Bontang FC: Ade Mochtar (pg), Handi Hamzah, Nyeck Nyobe, Arbadin, Usman/Sardianata (85') (b), Ali Khadafi, Satoshi Otomo, Arifki Eka Putra/Eka Hera (45')/Arnoldhy Polii (76'), Abdul Rahman (t), Kenji Adachihara, Emile B Mbamba (d)
Formasi: 4-4-2
Pelatih: Fachri Husaini

BACA ARTIKEL LAINNYA... Persikab Tuntaskan Dendam


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler