Petugas Gagalkan Penyeludupan 3,3 Kg Ganja di Bandara Jambi

Minggu, 19 Agustus 2018 – 14:08 WIB
Barang bukti 3,3 kg ganja kering dalam paket kardus yang dikirim melalui Bandara Sultan Thaha Jambi, Rabu (15/8) Foto: jambiekspres/jpg

jpnn.com, JAMBI - Penyeludupan 3,3 Kg ganja berhasil digagalkan petugas Avsec Cargo di Bandara Sultan Thaha Saifuddin Jambi. Kasus ini masih dalam pendalaman.

Kapolresta Jambi, Kombes Pol Ahmad Fauzi Dalimunthe, saat dikonfirmasi membenarkan pengungkapan penyeludupan tersebut. Kata dia, saat ini masih dalam proses penyelidikan.

BACA JUGA: Sunat Gaji Honorer, Mantan Ketua PAUD Ditahan Kejari Jambi

"Sekarang masih kita selidiki. Barang buktinya sudah kita terima dari petugas pengamanan Bandara,” ujar Kombes Pol Fauzi Dalimunthe, kepada wartawan, tadi malam (15/8).

Sementara itu, Kasat Narkoba Polresta Jambi, Kompol Priyo Purwanto, menyebutkan, barang bukti tersebut berupa ganja yang di paket dan akan dikirimkan dengan menggunakan jasa pengiriman.

BACA JUGA: Gadis Belia Digilir 12 Pria, Direkam Lewat HP Lalu Disebar

"Tertangkap di pemeriksaan Xray lewat jasa J&T," singkatnya.

Menurut informasi yang dihimpun harian ini, penangkapan dilakukan kemarin (15/8) sekitar pukul 16.40 WIB di Terminal Cargo Bandara Sultan Thaha Syaifuddin Jambi.

BACA JUGA: Padamkan Karhutla, BPBD Jambi Pakai Helikopter Water Bombing

Dimana, petugas menemukan paket pengiriman narkoba jenis ganja lewat jasa J&T. Barang haram itu terdeteksi saat pemeriksaan mesin Xray oleh petugas Avsec Cargo Bandara Sultan Thaha Saifuddin Jambi.

Dimana, pengirim dengan nama Kedai Kopi Nusantara yang beralamat di Jalan Wijaya Kusumah I RT 03 RW 04 Nomor 05 Kecamatan Nangri Tengah, Kota Puwakarta.

Sementara penerima Atoy warga Desa Barisan Dusun Pahing, RT 13 Rw 03 Gang Melati, Kecamatan Lostari. Sementara, yang mengantar paket berisi ganja itu yakni karyawan J&T Ahmad Sulaiman dan Wardiman.

Setelah ditemukan, barang haram itu sekitar pukul 18.06 WIB barang bukti narkoba jenis ganja diserahkan ke Kapolpos Bandara yang kemudian dibawa ke Polresta Jambi. (pds)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Warga vs Sopir Truk Batubara Bentrok, Belasan Mobil Dirusak


Redaktur & Reporter : Budi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler