JAKARTA -- Bagi Para Pegawai Negeri Sipil (PNS) yang ingin melanjutkan pendidikan pascasarjana di Australia, kabar ini mungkin yang ditungguTahun ini pemerintah Australia melalui Australian Development Scholarship (ADS) memberikan beasiswa bagi PNS yang ingin melanjutkan studi di negeri kanguru itu
BACA JUGA: Berantas Buta Aksara Terbentur Dana
Ini merupakan bagian dari realisasi kerjasama Indonesia-Australia yang telah dirintis sejak lama
BACA JUGA: Mendiknas Minta Mendagri Buat Aturan BOS
Lima daerah itu adalah Nangroe Aceh Darrussalam, NTB, NTT, Papua dan Papua Barat.‘’Selama ini daerah ini kurang mendapatkan kesempatan dalam program ini karena itulah kali ini dikhususkan,’’ ujar Kepala Kantor Penghubung NTB di Jakarta, HM Arsyad kepada JPNN usai menghadiri sosialisasi program beasiswa ini di Jakarta Kamis (13/10).
Disebutkan Arsyad, khusus untuk NTB, tim panitia seleksi akan datang ke Mataram November mendatang untuk membahas kapan pelaksanaan seleksi di daerah
‘’Nanti tanggal 9 tim dari Jakarta akan ke Mataram,’’ imbuhnya
BACA JUGA: Dana BOS 2012 Rawan Dipakai Pilkada
Dalam tes ini panitia menyediakan 100 kursi kuliah program beasiswa yang akan diperebutkan oleh para kontestan dari lim propinsi ituAlokasi terbesar, yakni dua per tiga dari PNS dan sisanya masyarakat umum terutama dari kalangan LSM.Untuk tes kali ini, syarat Indeks Prestasi yang semula 2,9 menurut Arsyad dapat ditoleransi hingga 2,5Sementara itu syarat pokok lainnya usia maksimal 42 tahun dan skor TOEFL minimal 500 pointSementara untuk strata yang disediakan 90 persen untuk S2 dan 10 persen S3(zul/jpnn)
BACA ARTIKEL LAINNYA... Pendidikan Indonesia Dinilai Kehilangan Arah
Redaktur : Tim Redaksi