Polda Kalsel Pastikan Tak Ada Kecelakaan Menonjol Selama Arus Mudik

Senin, 15 April 2024 – 05:18 WIB
Direktur Lalu Lintas Polda Kalsel Kombes Pol Robertho Pardede saat menyerahkan bingkisan kepada masyarakat yang mengikuti program mudik gratis oleh Polda Kalsel. (ANTARA/Firman)

jpnn.com, BANJARMASIN - Direktorat Lalu Lintas Polda Kalimantan Selatan mencatat tak ada kejadian kecelakaan lalu lintas (laka lantas) menonjol selama musim mudik Lebaran tahun ini.

Pihaknya pun memastikan situasi arus kendaraan terbilang lancar tanpa gangguan berarti baik saat arus mudik maupun balik.

BACA JUGA: Korlantas Polri Sebut Jumlah Kecelakaan Selama Lebaran 2024 Menurun

"Kondisi baik ini patut disyukuri karena kita bisa meminimalkan fatalitas akibat kecelakaan," kata Direktur Lalu Lintas Polda Kalsel Kombes Robertho Pardede di Banjarmasin, Minggu.

Menurut Robertho, segala upaya telah dilakukan pihaknya dalam menciptakan keamanan, keselamatan, ketertiban dan kelancaran lalu lintas (kamseltibcar lantas) selama musim mudik.

BACA JUGA: Jasa Raharja Serahkan Santunan Korban Kecelakaan Bus Rosalia Indah di Tol Batang-Semarang

Pengerahan maksimal polantas di titik-titik rawan laka dan rawan macet menjadi fokus utama, selain pemasangan spanduk peringatan agar pengendara mengetahui wilayah yang harus diwaspadai sehingga lebih berhati-hati.

"Kami senantiasa mengimbau pengendara mengutamakan keselamatan," ucapnya.

BACA JUGA: Jasa Raharja Jamin Seluruh Korban Kecelakaan Bus Rosalia Indah di Tol Batang-Semarang

Selain memberikan atensi untuk pemudik, Ditlantas Polda Kalsel juga melakukan pengaturan dan rekayasa arus lalu lintas jalur wisata.

Dirlantas menyebut jalur-jalur menuju objek wisata telah dipetakan sebelumnya, sehingga segala kemungkinan terburuk seperti kepadatan kendaraan dapat teratasi.

"Sampai hari ini tidak ada kejadian menonjol berkaitan arus lalu lintas di jalur wisata, kondisinya dapat terkendali," katanya.

Ditlantas Polda Kalsel menyiagakan personel untuk arus mudik dan balik termasuk jalur wisata sampai berakhirnya Operasi Ketupat Intan 2024 untuk pengamanan Hari Raya Idul Fitri 1445 Hijriah pada 16 April 2024. (antara/jpnn)

Yuk, Simak Juga Video ini!

BACA ARTIKEL LAINNYA... Sopir Rosalia Indah jadi Tersangka Kecelakaan di KM 370


Redaktur & Reporter : Elfany Kurniawan

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler