Politisi Indonesia Demam Obama

Rabu, 05 November 2008 – 15:28 WIB
JAKARTA – Dua orang calon legislatif (caleg) muda untuk DPR terang-terangan mengaku akan meniru Barack Obama yang terpilih sebagai Presiden AS ke-44Dua caleg muda itu adalah Moh Reza Sinambela yang menduduki nomor urut 2 dapil Sumut III dari Partai Bintang Reformasi (PBR) dan Edy Ramli Sitanggang yang berada di nomor urut I dari Partai Demokrat (PD) di dapil yang sama

BACA JUGA: Superketat, Pilgub Jatim Putaran Dua

Dapil Sumut III ini meliputi Asahan, Pematangsiantar, Simalungun, Pakpak Barat, Dairi, Karo, Langkat, Tanjung Balai, dan Kota Binjai.

 Kedua calon wakil rakyat Sumut itu mengaku akan meniru gara Barack Obama dalam mengambil simpati rakyat pemilih
“Gaya Obama sangat santai, tidak menggebu-gebu saat berkampanye

BACA JUGA: PDIP Siapkan Koalisi Antar Tokoh

Dan dengan gaya itu dia bisa mendapatkan simpati luas tidak hanya rakyat AS, tapi juga masyarakat dunia,” ujar Moh Reza Sinambela di Jakarta, Rabu (5/11).

Reza, putra dari anggota DPR Mahadi Sinambela (Partai Golkar) itu mengaku, dirinya terus mengamati cara Obama dalam berkiprah di dunia politik
Yang paling berkesan bagi dirinya, setiap langkah politik Obama selalu bersentuhan langsung dengan kepentingan rakyat

BACA JUGA: Para Tokoh bakal Capres Kecewa UU Pilpres

Meski memang lihai berorasi, tapi itu tampaknya bukan hal yang utama“Yang lebih menentukan, misalnya, dia mau mengunjungi sekolah-sekolah, dan dengan itu sudah cukup menunjukkan bahwa dia sangat peduli dengan dunia pendidikanYang juga patut ditiru, Obama merintis karir politik dari bawah,” ujar Reza yang juga mantan aktifis mahasiswa ituKemenangan Obama memberi spirit politisi muda untuk tidak pantang menyerah dalam berkompetisi di dunia politik.

Hal yang sama dikatakan Edy Ramli SitanggangNamun, dia mengakui, bukan hal yang gampang untuk mengadopsi seratus persen gaya ObamaAlasannya, tahapan demokrasi di AS jauh lebih modern dibanding Indonesia, termasuk perbedaan kultur masyarakatnya“Tak bisa diingkari, di masyarakat kita masih kuat mengandalkan hubungan emosial dan kultural dalam hal memberikan suara saat pemiluBerbeda dengan di Amerika, pemilihnya sudah sangat rasional,” ujar EdyYang bisa ditiru dari Obama, lanjutnya, adalah cara berkomunikasi dengan calon pemilihKesuksesan Presiden AS yang pernah tinggal di Jakarta selama 3 tahun itu memberikan keyakinan bahwa popularitas bisa dibangun dengan kerja keras dan semangat pantang menyerah“Itu yang meyakinkan saya untuk maju sebagai caleg,” tegas Edy.

 Reza Sinambela juga mengakui, pencalegan bukanlah yang hal sepeleDi sana diperlukan rasa optimisme yang disertai kerja kerasTapi, dia tak memungkiri, hubungan persaudaraan juga memberikan andil besar bagi sukses tidaknya politisi di Indonesia“Selain sering turun ke bawah, saya juga mengandalkan jaringan saudara yang ada di dapil III SumutPenggunaan jaringan saudara ini dalam arti positif, bahwa mereka harus membantu saya dalam menyerap aspirasi masyarakat,” tutur Reza yang kini wartawan senior di salah satu TV swasta(sam)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Survei IRDI : JK Paling Kuat Dampingi SBY


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler