Prabowo Temui Ical Buka Peluang Koalisi Gerindra-Golkar

Selasa, 29 April 2014 – 12:38 WIB

jpnn.com - JAKARTA - Ketua Umum Partai Golkar Aburizal Bakrie siang ini akan menerima kedatangan Ketua Dewan Pembina Partai Gerindra Prabowo Subianto. Pertemuan ini akan membahas koalisi Golkar-Gerindra dalam Pemilu Presiden (Pilpres) 9 Juli mendatang.

Calon Presiden (Capres) Golkar yang akrab disapa Ical, itu juga tidak menepis kemungkinan terbangunnya koalisi kedua partai tersebut usai pertemuan Ical-Prabowo siang ini.

BACA JUGA: IPW Apresiasi Operasi Tangkap Tangan Mabes Polri

"Mungkin saja (koalisi), tentunya lihat saja ke depan, sama-sama lihat itu. Pembicaraan sudah beberapa kali dengan Gerindra," kata Ical, saat tiba di kediamannya, Jalan Garut, Menteng, Jakarta Pusat, Selasa (29/4).

Terkait pertemuannya dengan Capres Gerindra Prabowo Subianto, Ical menilai sesuatu yang wajar karena dirinya sudah kenal lama dengan Prabowo.

BACA JUGA: Prabowo-Ical Bakal Bertemu Siang Ini

"Saya Pak Prabowo kenal bukan baru satu tahun dua tahun lima tahun, kenalnya sudah lama sekali begitu. Jadi kan beliau lebih muda beliau kemari, begitu saja," tandasnya sembari memasuki kediamannya.

Dalam pertemuan nanti, selain Bendahara Umum Golkar Setya Novanto, Ical juga akan didampingi Sekjen DPP Golkar, Idrus Marham.(fat/jpnn)

BACA JUGA: Rudi Janji Tak Akan Menangis Saat Divonis

BACA ARTIKEL LAINNYA... KPK Usut Pencucian Uang Anas Lewat Mantan Kepala BIN


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler